SuaraKaltim.id - Atlet panjat tebing asal Bontang Siti Fatimah diunggulkan untuk berlaga di IFSC World Championship 2023 in Bern. Untuk diketahui, IFSC adalah acara kejuaraan dunia dua tahunan untuk kompetisi panjat yang diselenggarakan oleh Federasi Panjat Olahraga Internasional.
Ajang ini menentukan juara dunia putra dan putri dari tiga cabang olahraga panjat tebing. Yakni, lead climbing, bouldering, dan speed climbing.
Acara tersebut digelar di Swiss, pada 1–12 Agustus nanti. Sayangnya, atlet yang mendulang emas pada Porprov Kaltim VII tersebut terancam tidak bisa ambil bagian.
Hal itu lantaran seluruh pembiayaan ditanggung atas nama pribadi. Butuh dana puluhan juta untuk akomodasi ajang tersebut.
Baca Juga: 5 Atlet Termuda dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, The Next Ronaldo-Messi Masuk Daftar
“Butuh sekira Rp 40 juta untuk akomodasi,” kata Ketua Harian FPTI Bontang M Tajudin, disadur dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (18/07/2023).
Terpisah, Ketua Umum FPTI Bontang Bakhtiar Wakkang angkat bicara. Ia menyebut, keberangkatan Siti Fatimah harus didukung pemerintah.
Terutama Dinas Pemuda, Olahraga, dan Kebudayaan Bontang. Ia juga menyinggung soal dana taktis yang diduga tidak dimiliki dinas tersebut.
“Semestinya ada dana taktis yang dipersiapkan. Sehingga, jika ada anak Bontang yang harus berangkat seperti ini, bisa dibantu. Ini tidak hanya untuk FPTI, karena sudah beberapa kali gagal berangkat karena masalah dana,” pungkasnya.
Sekedar informasi, Siti Fatimah merupakan satu-satunya atlet Kaltim yang lolos ke kejuaraan dunia tersebut.
Baca Juga: 5 Potret Atlet Sepakbola yang Punya Banyak Anak: Cristiano Ronaldo Samaan dengan Irfan Bachdim!
Berita Terkait
-
Tinggi Kim Yeon Koung, Benarkah Hampir Mencapai 2 Meter?
-
Profil Tutku Burcu, Si Cantik yang Jadi Rival Megawati Hangestri di Liga Voli Korea
-
Profil Lydia Onic: Atlet E-Sport Viral Gegara Isu Video Syur
-
Kariernya Bersinar Sebagai Atlet Voli, Pendidikan Megawati Hangestri Pertiwi Ternyata Juga Mengesankan
-
Profil Sabina Altynbekova, Atlet Voli Asal Kazakhstan Viral Kini Digaet Yogya Falcons
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!