SuaraKaltim.id - Seorang pria renta bernasib nahas saat ikut lomba joget bersama sejumlah pria seusianya di sebuah acara peringatan HUT RI ke-78. Pasalnya, pria itu mendadak tewas di atas panggung diduga karena terkena serangan jantung.
Peristiwa tewasnya pria itu pun sempat terekam kamera ponsel seorang warga. Hingga akhirnya viral di media sosial. Salah satunya turut dibagikan oleh akun Instagram @terang_media.
Dalam video itu, awalnya para peserta lansia itu pamer bergojet dengan diiringi lagu dangdut.
Aksi kompak para lansia yang bergoyang mengenakan sarung dan baju batik sempat membuat penonton tertawa. Namun, di tengah pertunjukan, salah satu dari mereka mendadak ambruk di atas panggung.
Baca Juga: Peserta Tarik Tambang di Bengkalis Meninggal, Sempat Keluhkan Sakit Lambung
Melihat rekannya roboh, tiga peserta lain tampak mencoba membangunkan pria renta itu, sisanya tetap melanjutkan jogetnya dengan iringan lagu yang dibawakan band pengiring. Bahkan, masih terdengar pula tawa dari penonton.
Namun, beberapa peserta joget dangdut itu pun terpanik setelah melihat rekannya tak sadar setelah ambruk di atas panggung.
Berdasarkan narasi dalam video itu, peristiwa pria renta yang mendadak meninggal saat joget dangdut terjadi di kawasan Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim).
"Detik-detik seorang bapak jatuh di atas panggung saat perayaan HUT "RI karena serangan jantung. Semoga husnul khatimah," demikian keterangan dalam video, dikutip Rabu (30/08/2023).
Peristiwa tewasnya pria lansia saat acara peringatan 17 Agustus itu menjadi sorotan netizen dan menuai beragam reaksi. Namun, kebanyakan netizen justru prihatin dengan peristiwa nahas yang dialami pria lansia peserta acara tujuh belasan itu.
Baca Juga: Aktifnya Luna Maya Ikuti Berbagai Lomba 17-an, Berhasil Bawa Pulang Medali
Bahkan, ada yang salah fokus dengan beberapa peserta yang tetap joget walau temannya sudah ambruk.
Berita Terkait
-
Salawat Sambil Joget Jadi Polemik, Ini Kata Muhammadiyah: Kekhusyukan atau Pelanggaran?
-
Lagi Tren Joget THR: Apakah Terinspirasi dari Tarian Yahudi?
-
PORDI Gelar Lomba Bernilai Ekonomi & Tinggi Sejarah Guna Persatukan Lintas Generasi
-
Siapa yang Paling Menghibur? Prabowo dan Anies Ikut Tren Joget Velocity
-
Anies Baswedan Ikut Tren Velocity, Warganet Gregetan: Kenapa Jogetnya Nggak Dari Dulu
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Sekali Klik, Saldo Masuk! Begini Cara Dapat Untung dari DANA Kaget
-
Langkah Perempuan Kaltim Menuju Mimpi: Pendidikan Gratis hingga S3
-
Waspada DBD! Kaltim Catat 1.375 Kasus Sejak Awal Tahun
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker