SuaraKaltim.id - Borneo FC terancam tak dikuat salah satu penyerangnya, Felipe Cadenazzi saat menghadapi Persib Bandung di lanjutan BRI Liga 1 2023-2024. Sebab, sang pemain masih dalam pemulihan.
Felipe Cadenazzi mengalami cedera hamstring saat bertanding di pekan ke-15. Ia pun mesti menjalani pemulihan cukup lama, sehingga absen membela Pesut Etam.
"Kemungkinan dia membutuhkan waktu dua hingga tiga pekan untuk bisa pulih. Bukan cedera yang parah. Tetapi proses pemulihannya memang tidak sebentar," ujar Pelatih Borneo FC Pieter Huistra, dikutip dari Liga Indonesia Baru, Selasa (18/10/2023).
Walau begitu, Borneo FC yang kekinian bertengger di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 berambisi mengalahkan Persib Bandung. Apalagi, Pesut Etam mendapat dua tambahan amunisi yakni Kei Hirose dan kapten Diego Michiels.
Baca Juga: Bali United vs Persebaya: Striker Haus Gol Bajul Ijo Ingin Pertajam Rekor
Keduany sempat mengalami cedera dan kondisinya kini telah pulih. Kei Hirose mengalami cedera saat melawan Madura United. Dia absen dilaga sebelumnya saat tim melawan Arema FC .
Sedangkan Diego Michiels saat laga melawan Arema FC lalu hanya menghuni bangku cadangan dan tidak dimainkan.
"Utuk dua pemain ini, diperkirakan siap untuk tampil menghadapi pertandingan terdekat," terang Pieter Huistra.
"Kei sudah ditangani oleh pelatih fisik. Tinggal dipulihkan agility dan speed-nya. Kalau sudah dapat lampu hijau dari pelatih fisik, dia bisa bergabung dengan latihan tim," sambungnya.
Adapun duel Borneo FC kontra Persib Bandung di pekan ke-16 BRI Liga 1 akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/10) malam.
Baca Juga: Persija vs RANS Nusantara FC: Macan Kemayoran Dapat Kabar Baik, Bek Rp4,35 Miliar Pulih dari Cedera
Berita Terkait
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
-
3 Pemain PSBS Biak Gacor di Tengah Musim BRI Liga 1, Pindah Klub Tahun Depan?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Edukasi dan Skrining Gizi: Upaya UI Ciptakan Generasi Sehat di IKN
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang