SuaraKaltim.id - Seekor orang utan ditemukan diduga dalam kondisi kelaparan. Video orang utan tersebut diberikan makan yang diduga lagi dari warga sekitar viral di media sosial (Medsos) Instagram.
Salah satu akun yang mengunggah video itu adalah @kabarsamarinda_official. Admin dari akun itu mengunggah foto dan video orang utan tersebut diberikan makanan berupa buah pisang satu sisir.
"Menurut informasi yang beredar orangutan ini ditemukan di JI. Poros tepian Langsat - KM. 93 Muara Wahau Kalimantan Timur, Indonesia," tulis admin di awal kalimat dikutip Minggu (05/11/2023).
Setelah memberikan makanan, warga itu melambaikan tangan kepada orang utan tersebut untuk mengucapkan perpisahan. Orang utan itu nampak membalas lambaian tangan warga tersebut.
Baca Juga: Detik-detik Istri Pergoki Suami Nikah dengan Perempuan Lain: Langsung Lapor Polisi
Ia membungkuk, dan seolah mengatakan suatu hal seperti berterima kasih kepada warga yang memberikannya makanan tersebut.
"Sebetulnya, memberi makan seperti ini tidak diperbolehkan karena dapat merusak insting alami orangutan. Namun berbeda halnya jika ditemukan dalam kondisi memprihatinkan," terang admin lagi.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang menuliskan komentar tak terduga.
"Ssetelah diberi seolah dia berbicara dan menunduk kan kepala untuk mengucapkan terimakasih," ucap @cangc*****.
Baca Juga: YouTube Batasi Rekomendasi Video Berpotensi Membahayakan, Perlindungan Baru bagi Remaja
"Insting? Kyk apa inya ni mau gunakan insting klo hutan wadah inya mencari mkn mulai hbis sdh di babat.. ," tutur @riniy*****.
"Dia ngasih isyarat ,,, "Terimakasih banyak" dengan anggukan kepalanya ," beber @iyus.*****.
"Kalimantan saat ini akan menjadi kota, lantas bagaimana nasib hewan didalam ya," singgung @adprt*****.
"Yaa Allah semoga mereka yg dihutan diberi perlindungan, dijauhkan dari org jahat, dan dapat makan yg cukup ..," harap @chani*****.
Berita Terkait
-
Jejak 'Dosa' Bareng Maria Eva Diungkit Lagi, Kasus Video Syur Elite Golkar Yahya Zaini Pernah jadi Skripsi Mahasiswa UI
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
-
Doyoung NCT Beri Semangat untuk Muda Mudi di Lagu Solo Terbaru Bertajuk The Story
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kritik Dinasti Politik di Pilgub Kaltim, DEEP: Kepentingan Publik Bisa Tersisih
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas