SuaraKaltim.id - Dua Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Bontang kembali terkonfirmasi positif menggunakan narkoba jenis sabu.
Padahal, kedua ASN itu sedang menjalani rehabilitasi. Usai mereka kedapatan mengkonsumsi barang haram itu di Mei lalu.
Kepala BNNK Bontang Lulyana Ramdhani mengatakan, terjaringnya kedua ASN ini karena tim melakukan kontrol usai 3 bulan keduanya menjalani rehabilitasi.
Memang katanya, untuk memastikan semua pasien rehabilitasi harus memiliki progres selama menjalani rawat jalan dengan konsultasi.
"Jadi bukan didapat lagi. Cuman yang kemarin positif dia didapat masih aktif menggunakan. Ini kita masih dalami dulu. Kami tes minggu lalu. Ada 2 ASN Disdamkartan," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Kamis (09/11/2023).
Lebih lanjut BNNK Bontang masih belum ingin menginformasikan identitas keduanya. Saat ini, masih dilakukan hasil evaluasi Rehab yang akan dilaporkan ke Pemkot Bontang.
Untuk diketahui, BNNK Bontang pernah melakukan rehabilitasi kepada 4 ASN yang di Kota Taman yang terjaring narkoba pada Mei 2023 lalu.
"Kalau yang dua tidak lagi. Tersisa 2 saja ini masih aktif kalau berdasarkan tes urinenya," pungkasnya.
Baca Juga: PPPK Resmi Dapat Pensiun, Lalu Apa Bedanya dengan ASN Lain?
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram