SuaraKaltim.id - Umi Pipik sudah memberi restu bila Abidzar Al-Ghifari ingin menikah muda. Menurutnya bila sudah bertemu pasangan yang cocok tak perlu menunggu lama.
Hal tersebut diungkapkan disela-sela rencana pernikahan putrinya dengan Egy Maulana Vikri pada 10 Desember 2023.
Menurutnya untuk menikah juga diperlukan berbagai persiapan seperti kesiapan mental. Sementara untuk finansial Umi tak terlalu mempermasalahkan.
“Kalau memang anak saya sudah matang, tidak hanya dari segi finansial saja, ya sudah. Saya sebagai orangtua, ibu sekaligus ayah, mau itu Abi atau Adibah harus menguatkan mental mereka. Misalnya Abidzar, kamu siap tidak membimbing istri, itu yang harus disiapkan dulu,” ujar Umi Pipik.
Baca Juga: Aming Bongkar Awal Mula Kedekatan BCL dan Tiko: Tetanggaan Sejak Pandemi
“Saat Abi duduk di depan ayah perempuannya, otomatis saat ijab kabul, semua tanggung jawab ke anak saya. Jadi kamu harus siap membawa si anak ini dalam satu nahkoda, dalam satu kapal, dalam perjalanan yang cukup panjang,” tutur Umi Pipik.
Menurut Umi dalam menikah pasti selalu ada tantangan tak hanya masalah finansial.
“Karena segala sesuatu nanti pasti ada ujiannya. Bukan cuma finansialnya saja. Finansial mah urusan belakangan. Karena kalau kita sudah memutuskan sudah menikah, Allah mudahkan rezekinya. Dulu aku sama Uje juga tidak punya apa-apa saat nikah, tapi Allah membukakan rezeki setelah menikah,” kata Umi Pipik.
Sementara putra Umi Pipik itu pernah mengungkapkan tidak memiliki kriteria khusus untuk calon istrinya. Ia tak peduli apakah calon pasangannya berhijab atau tidak.
"Aku nggak punya tipe idaman, jujur. Bahkan sempat ada orang nanya 'Yang hijaban nggak?' Aku bilang 'Nggak juga, yang nggak hijaban nggak juga'," ungkap Abidzar dalam sebuah podcast di YouTube.
Baca Juga: Hasrat Ingin Menikah Tak Digubris, Pria 33 Tahun Tega Tikam Ibu Kandungnya 10 Kali Bertubi-tubi
Alasannya Abidzar tak ingin menilai orang dari penampilan.
Berita Terkait
-
Hotma Sitompul Beragama Apa? Disebut Pernah Menikah Secara Islam, Tapi Anaknya Tak Diakui
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Alasan Dwi Andhika Masih Melajang di Usia 39 Tahun, Padahal Chika Jessica Kasih Lampu Hijau
-
Abidzar Ultah, Kenang Momen Menyentuh Rayakan Bareng Uje Dulu: 12 Tahun Nggak Bareng...
-
Ditahan atas Kasus Pelecehan Seksual, 4 Fakta Agus Buntung Menikah Diwakili Keris
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN