Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Minggu, 10 Desember 2023 | 16:54 WIB
Sebuah komunitas advokat di Lampung melaporkan Aulia Rakhman ke Polda Lampung pada Sabtu (9/12) [Suara.com]

SuaraKaltim.id - Sebuah komunitas advokat di Lampung melaporkan Aulia ke Polda Lampung pada Sabtu (9/12). Sejumlah warga juga turut melaporkan Aulia ke Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu Lampung.

Komika Aulia Rakhman sampai dicari oleh Gus Miftah lantaran diduga menghina nama Nabi Muhammad SAW.

Dalam video yang viral, tampak Aulia Rakhman tampil di depan banyak orang. Dia memperkenalkan namanya, Aulia, sebagai nama yang memiliki makna baik.

"Sebenarnya arti nama Aulia itu bagus ya, berarti sahabat, dicintai. Cuman sekarang ini apalah arti nama kayak penting aja," ungkap sang komika, dikutip pada Jumat (8/12).

Baca Juga: Politik atau Pendidikan, Dilema Anak-anak Calon Presiden di Pilpres 2024

Aulia Rakhman kemudian membahas nama Muhammad yang kini disebutnya sudah tak penting lagi.

"Coba lu cek penjara, ada berapa yang namanya Muhammad di penjara, kayak penting aja nama Muhammad sekarang ya," ujarnya.

Candaan Aulia Rakhman mengundang kemarahan banyak orang, termasuk Gus Miftah. Pendakwah yang berteman baik dengan Deddy Corbuzier itu meluapkan emosinya lewat unggahan Instagram.

"Ini komika siapa? Nggak bisa mencari materi/konten yang lain mas? Maksud Anda mau menista Kanjeng Nabi?" tulis Gus Miftah.

"Tolong dong untuk yang kenal orang ini disenggol. Katakan saya Miftah mencarinya!" imbuhnya.

Baca Juga: Warga Resah, Polisi Ringkus Pengedar Sabu di Samarinda

Tak hanya Gus Miftah, sejumlah publik figur juga geram atas candaan Aulia Rakhman yang dianggap menghina Nabi Muhammad SAW.

"Langsung naik darah putra dengarnya Gus @gusmiftah, Astagfirullah," komentar Putra Siregar.

"Naudzubillahimindzalik, kayak dia penting aja ngomong di depan semua orang! Jangan ganggu-ganggu Baginda Rosul!" ujar Chacha Frederica.

"Kepleset, sikat aja Gus orang kayak gini," tulis Taqy Malik.

"Bismillah biar jadi jera @mabespolrinews," komentar Aldi Taher menyebut akun Mabes Polri.

Warganet juga tak kalah murka dari para artis. Banyak yang meminta agar Aulia Rakhman dituntut atas dugaan penistaan agama.

Aulia Rakhman merupakan komika asal Lampung. Videonya yang viral diambil saat dia mengisi acara kampanye bertajuk Desak Anies.

Timnas AMIN Siap Bantu Pendampingan Hukum

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Timnas AMIN menyatakan siap membantu komika Aulia Rakhman yang dilaporkan ke polisi terkait dugaan menghina nabi Muhammad agama dalam acara Desak Anies.

Desak Anies merupakan acara kampanye yang berbentuk pertemuan dan dialog antara kaum muda dengan Anies Baswedan di setiap daerah yang dikunjungi oleh calon presiden nomor urut 1 tersebut.

Kegiatan itu memberikan kesempatan kepada anak-anak muda untuk menyampaikan pertanyaan terkait visi, misi, hingga janji pasangan Anies-Muhaimin.

Sejauh ini, Billy mengatakan sudah ada enam kali acara Desak Anies yang diselenggarakan sebelum di Lampung.

Juru Bicara Timnas AMIN, Billy David Nerotumilena mengatakan, tim hukum Timnas AMIN juga siap memberikan keterangan serta mempersiapkan bahan-bahan, langkah, dan strategi jika ada eskalasi proses hukum guna membantu Aulia.

Billy menjelaskan sesi komedi sendiri (stand up comedy) yang biasa digelar di acara Desak Anies merupakan ajang bagi para komika untuk menyampaikan kritik, termasuk seperti yang dilakukan Aulia Rakhman di Lampung.

"Dan pre-event itu diperlukan untuk ice breaking atau pencair suasana sebelum Pak Anies datang," kata Billy di Jakarta, Minggu (10/12/2023).

Menurut Billy, pihak Timnas AMIN pun tetap menghargai proses hukum yang sedang berjalan. Kasus itu juga menjadi evaluasi bagi pihaknya untuk lebih selektif dalam melakukan kurasi materi guna menghindari kejadian serupa.

"Namun, Timnas AMIN tetap memberikan keleluasaan bagi para komika atau pendukung acara lain buat mempersiapkan kontennya," tambahnya.

Sebelumnya, acara Desak Anies yang digelar di Lampung, Kamis (7/12), diisi sesi komedi oleh komika Aulia Rakhman. Dalam penyampaian komedinya, Aulia diduga menyinggung nama sosok Nabi Muhammad Saw.

Load More