SuaraKaltim.id - Mantan pengacara Ammar Zoni membeberkan alasan suami Irish Bella itu kembali menggunakan narkotika.
Kata dia, menurut pengakuan Ammar, Irish Bella menuduhnya masih menggunakan narkoba setelah menyelesaikan masa hukuman sebelumnya. Padahal Ammar mengaku sudah berhenti.
"Alasannya dia, dia bilang aku kecewa sama Ibel karena Ibel terus menuduh aku menggunakan narkoba padahal aku sudah berhenti," ungkap Abdullah Emile Oemar pada Kamis (14/12) saat menjenguk Ammar di Polres Metro Jakarta Barat setelah ditangkap oleh pihak kepolisian.
Ammar jadi stres karena sang istri masih tidak percaya kepadanya.
Baca Juga: Ammar Zoni Narkoba Lagi, Netizen Ramai Semangati Irish Bella dengan Kalimat-Kalimat Ini
"Pada saat pertama keluar dari lapas, tetapi Ibel tetap menuduh aku pakai narkoba, jadi ya aku stress banget dan ini pelarianku," tambahnya.
Namun sebagai orang yang pernah jadi kuasa hukum Ammar, Abdullah Emile Oemar, sendiri juga sangat kecewa dengan tindakan mantan kliennya itu yang kembali terlibat kasus narkoba.
Kata dia seharunya Ammar mendekatkan diri pada Sang Pencipta melalui ibadah.
"Aku jelasin juga, Mar, salah pelarian ke narkoba, salah jauh. Kenapa tidak lebih dekat ke agama seperti yang dijanjikan kepada Ibel, 'iya bang, aku salah,' jadi dia akui dia salah. Aku bilang nasi sudah menjadi bubur, kamu sudah masuk lagi dan kami mesti hadapi lagi. Ya udah seperti itu aja percakapan kami berdua," ujarnya.
Laki-laki itu menyebut saat ini kondisi mental Ammar Zoni sangat terganggu, apalagi keluarganya sempat belum mengetahui soal penangkapannya.
Baca Juga: Terungkap Sosok Pemasok Narkoba untuk Ammar Zoni yang Ditangkap Ketiga Kalinya
"Ya dia nangis, yang jelas dia depresi lah, stress, dia stres banget. Kemungkinan ayah dan ibunya belum tahu, lebih baik tidak tahu jika kejadian ini," pungkasnya.
Meski tak lagi jadi kuasa hukum Ammar, ia menegaskan bahwa kunjungannya kali ini hanya sebagai teman, bukan sebagai penasehat hukum.
Berita Terkait
-
Nyaris 2 Kg Sabu Disita dari Tangan Pria Asal Bojong Gede Bogor
-
BNN Nggak Tangkap Artis Narkoba, Penjual Online Malah Kena Palak
-
Myanmar Musnahkan Narkoba Ratusan Juta Dolar: Perang Lawan Opium Memanas!
-
Reformasi Kebijakan Narkotika Mendesak: Saat Perempuan Terus Dieksploitasi
-
Tiga Pilar Kedamaian: Solusi Atasi Emosi di Lapas Narkotika Muara Sabak
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
-
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
Terkini
-
5 Rekomendasi Pompa Air Watt Kecil Terbaik 2025, Hemat Listrik dan Menyedot Efisien
-
Menumbuhkan Ketangguhan Mental Anak dan Perempuan, Prioritas Baru Bangsa
-
Penajam Dapat 10 Sekolah Baru, Pemerintah Pusat Genjot Infrastruktur Pendidikan Penyangga IKN
-
Ekspor Batu Bara Turun, Ekonomi Kaltim Tetap Tangguh Hingga Akhir 2025
-
Nggak Perlu Jajan Pakai Uang Sendiri, Ini Cara Dapat Saldo Gratis dari DANA