SuaraKaltim.id - Peran penting AgenBRILink dalam menyediakan akses keuangan hingga ke seluruh pelosok Tanah Air dirasakan secara luas oleh masyarakat. AgenBRILink, sebagai perluasan layanan BRI, di mana agen menjadi mitra BRI dalam melakukan transaksi perbankan secara langsung, merupakan kontribusi nyata BRI bagi masyarakat. Layanan ini mencapai seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah 3T (Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal). Selain itu, AgenBRILink juga memberikan pendidikan kepada masyarakat mengenai layanan perbankan sambil memaksimalkan peluang bisnis sebagai sumber penghasilan bagi agen.
Sebagai apresiasi terhadap kinerja AgenBRILink, BRI memberikan penghargaan "Super AgenBRILink" sebagai bagian dari Program Nasional (PRONAS) perseroan. Penyerahan hadiah pemenang Super AgenBRILink dilaksanakan di Medan, Sumatra Utara kepada 8 Pemenang Hadiah Super AgenBRILink di Wilayah RO BRI Medan. Penerima hadiah adalah Agen “SEVEN ELEVENT MARKET” yang mendapatkan 1 Unit Hyundai Stargazer, 4 AgenBRILink mendapatkan masing- masing 5 gram Logam Mulia dan 3 AgenBRILink lainnya masing masing mendapatkan 2 gram logam mulia. Penyerahan mobil dilakukan pada tanggal 24 April 2024, langsung kepada AgenBRILink.
SEVP Ultra Mikro BRI, M Chandra Utama, menjelaskan, Super AgenBRILink adalah program pemasaran unggulan yang selalu diadakan setiap tahun oleh BRI. Tujuannya adalah memberikan penghargaan kepada AgenBRILink yang telah menjaga loyalitasnya terhadap BRI, meningkatkan kesejahteraan agen dari segi pendapatan, dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang AgenBRILink.
Diharapkan program ini dapat memotivasi AgenBRILink untuk terus berkembang dan tumbuh lebih besar. Hingga akhir 2023, terdapat lebih dari 700.000 AgenBRILink di seluruh Indonesia dengan total pendapatan berbasis fee (FBI) mencapai Rp1,5 triliun. Jumlah transaksi per Desember 2024 mencapai 1,09 miliar dengan nilai mencapai Rp1.427 triliun, menunjukkan peran penting AgenBRILink dalam perekonomian dan kehidupan masyarakat.
Melalui AgenBRILink, selain transaksi tarik tunai, juga dapat melayani kebutuhan harian masyarakat seperti pembayaran tagihan listrik, air, iuran BPJS, telepon, pembelian pulsa, pembayaran cicilan, top-up BRIZZI, setoran pinjaman, memberikan layanan referral pembukaan rekening tabungan BSA, dan pinjaman, serta transaksi lainnya.
"Melalui kehadiran AgenBRILink, masyarakat tidak perlu lagi ke bank untuk bertransaksi, namun dapat ke AgenBRILink yang lokasinya lebih dekat. Hal ini akan sangat membantu masyarakat untuk melakukan transaksi dengan dekat dan makin lengkap,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Promo Spesial Hotel Indigo Bintan: Staycation Hemat Pakai Kartu BRI!
-
Dapatkan Diskon Kimukatsu Malang & Surabaya, Bayar Pakai BRImo!
-
Liburan Hemat Akhir Tahun! Nikmati Diskon Hotel di Agoda Pakai Kartu Kredit BRI
-
Nonton Artis Favorit BRI Mini Soccer Clash Makin Seru dengan Promo BRImo!
-
Rumah Impian di PIK 2? KPR BRI Kasih Bunga 2,29% dan Bonus Logam Mulia!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan