SuaraKaltim.id - Andi Harun mengungkapkan kondisi sumber daya dan aksesnya yang terbatas dalam meraih dukungan partai politik (Parpol) untuk Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Samarinda 2024. Saat ini, ia masih menunggu kepastian dukungan parpol sebelum mendeklarasikan pencalonannya kembali.
Ia juga menegaskan, belum ada rencana maju melalui jalur independen. Walaupun sebelumnya, ia sudah pernah mendaftarkan diri lewat jalur perseorangan.
"Komentar saya soal ini tidak berubah, ya. Tunggu sampai ada dukungan partai. Kita hanya berusaha dan mohon doanya saja. Mudah-mudahan dapat dukungan partai. Kalau tidak dapat dukungan partai, berarti harus sabar," katanya, disadur dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Senin (05/08/2024).
Menanggapi kemungkinan maju melalui jalur independen, Andi Harun menekankan fokusnya kembali yang tetap pada dukungan parpol.
Baca Juga: Meski Tak Lagi Ketua DPD Gerindra, Andi Harun Tetap Prioritaskan Jalur Parpol di Pilwali
"Saya belum berpikir ke arah sana. Saya masih pikirnya jalur parpol dan saya mengalir seperti air saja," jelasnya.
Andi Harun juga menekankan, pentingnya mendengarkan aspirasi masyarakat dalam proses politik. Ia mengakui, mendapatkan dukungan partai politik bukanlah hal yang mudah.
"Persoalan Kota Samarinda ini bukan soal elit atau siapa kandidat, tapi soal aspirasi masyarakat. Aspirasi masyarakat yang harus didengarkan oleh elit politik," tambahnya.
Ia menyadari keterbatasannya dalam hal dana dan logistik, namun tetap optimis dan berpegang pada prinsip tidak memaksakan diri dalam berpolitik.
"Saya yakin kalau memang rezekinya, tuhan akan kasih saya. Tapi kalau bukan rezekinya, itu artinya saya disuruh bersabar. Kemampuan saya sangat terbatas. Jika ada langkah-langkah politik yang membutuhkan jaringan kuat dan biaya besar, tentu saya tidak mampu. Jadi, saya akan melangkah sesuai dengan kemampuan saya dan tidak akan memaksakan diri," ujarnya.
Baca Juga: Pengamat: Pergantian Ketua DPD Gerindra Kaltim Picu Minat Parpol Lain pada Andi Harun
Jika tidak terpilih, Andi Harun berharap calon wali kota masa depan akan membuat Samarinda lebih baik.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kecam Keras Aksi Kekerasan Seksual di Ruang Publik, Golkar Desak UU TPKS Diberlakukan
-
Cahaya Dewantara di Tengah Kabut Politik Bangsa
-
Bara Dewantara: Menantang Politik Bangsa dari Bangku Kuliah
-
Pijar Dewantara di Era Digital: Refleksi Politik Bangsa dari Mata Gen Z
-
Resmi! Zulhas Umumkan Struktur Pengurus DPP PAN 2024-2029, Ini Nama-namanya
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Cerita Pria 57 Tahun di Mataram Akhirnya Dapat SK PPPK Tapi Setahun Lagi Pensiun
-
Rafael Struick Ditendang vs Adelaide United, Brisbane Roar Kini Diamuk Netizen Indonesia
-
Tak Hanya Barang Bajakan dan QRIS, AS Juga Protes Soal UU Produk Halal RI
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Lancar Main FF, Terbaik April 2025
-
Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Peredaran Narkoba, Dua Residivis Kembali Diamankan
Terkini
-
Rudy-Seno Tak Hanya Gratiskan Kuliah, Tapi Pastikan Kualitas Kampus di Kaltim Naik Kelas
-
Sembilan Keluarga di Sepaku Tolak Kompensasi Proyek IKN: 'Harga Tidak Adil!
-
Hari Bumi, Hari Dusta: Ketika Rehabilitasi Tambang Hanya Jadi Janji
-
Anggaran 2025-2026 untuk Pendidikan di Kaltim: Pembahasan Gratispol hingga RKB Sekolah
-
Netizen Heran, Tugu Titik Nol IKN Ternyata Terpasang Lorem Ipsum, Bukan Tulisan Asli