Pilkada Kukar Tanpa Lawan, PSI Kampanye Kotak Kosong

Petahana telah mendaftar di Pilkada Kukar. Nyaris tanpa lawan, 9 partai pengusung merapat pada pasangan Edi - Rendi. PSI menyayangkan hal itu, siap kampanye kotak kosong

Yovanda Noni
Minggu, 06 September 2020 | 08:20 WIB
Pilkada Kukar Tanpa Lawan, PSI Kampanye Kotak Kosong
DPD PSI Kukar tegas menyatakan sikap siap melawan kotak kosong pada Pilkada 2020

“Jika beliau merasa program yang dijalankan selama kepemimpinannya kemarin baik dan tepat sasaran, kemudian di masa kampanye Pilkada menawarkan penyempurnaan program itu, saya yakin pasti bakal menang dengan mudah,” katanya.

Di sisi lain, pilkada dengan calon tunggal membuat tak ada lagi perang visi dan misi. Padahal membandingkan rencana pembangunan setiap pasangan calon lewat program yang ditawarkan akan sangat baik dalam pendidikan politik. 

Calon tunggal, sebutnya, sekedar penyampaian visi dan misi tanpa debat kandidat yang mencerdaskan. Masyarakat dihadapkan pada pilihan memilih atau tidak. 

“Melawan kotak kosong, tidak ada perang program yang bisa membuat masyarakat mengenal lebih jauh calonnya,” tambah Bakri.

Baca Juga:Akhirnya! PSI Dukung Keponakan Prabowo di Pilkada Tangsel

Apalagi dengan salah satu calon yang merupakan petahana, sebut Bakri, kandidat pesaing bisa menjadi tolak ukur apakah program yang sudah dijalankan dan direncanakan nanti itu tepat sasaran atau tidak.

Terkait sikap politik PSI pada Pilkada Kutai Kartanegara, Bakri menyebut masih melakukan konsolidasi internal. Konsolidasi bersama seluruh pengurus tingkat kecamatan bersama kader dan simpatisan akan mengambil sikap dalam waktu dekat.

“Kita masih konsolidasi di internal melalu sejumlah pertemuan untuk membangun gerakan bersama soal sikap kami dalam Pilkada kali ini. Bisa saja kami akan mengkampanyekan kotak kosong,” ujarnya.

Selain pasangan Edi - Rendi, ada pula pasangan Awang Yacoub Luthman - Sukobiono yang mendaftar ke KPU pada tanggal yang sama. Nemun berkas pasangan ini dikembalikan oleh KPU Kukar, lantaran masih belum lengkap. 

Baca Juga:PSI Duga Ada Korupsi Pengadaan Robot Damkar DKI, KPK Diminta Turun Tangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini