SuaraKaltim.id - Vaksinasi dosis ketiga atau booster akan diberikan secara gratis kepada masyarakat umum. Hal itu kini dipertimbangkan oleh pemerintah. Kabar tersebut, diungkapkan oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat dirinya sedang meninjau Sentra Vaksinasi Covid-19 di Kampus UI Salemba, Selasa (7/9/2021) lalu.
"Secara lebih detail itu memang sedang disiapkan skenarionya seperti apa, yang pasti penerapan protokol kesehatan ketat dan vaksinasi akan berlanjut sampai tiga kali dosis atau booster, ini yang sekarang dilakukan pemerintah," ungkapnya, disadur dari Suara.com, Kamis (9/9/2021).
Pemberian dosis tambahan ini merupakan salah satu kiat yang dilakukan pemerintah untuk menyusutkan tingkatan Covid19 di Indonesia. Di mana statusnya kini ialah pandemi, dan ingin diturnkan menjadi endemi.
Ia juga mengatakan, pemerintah sedang mengancang draf terperinci, terkait penanganan endemi Covid-19 di Bumi Pertiwi.
Baca Juga:Tinjau PTM di SMP Negeri 1 Citeureup, Ini Harapan Wapres Maruf Amin
"Pemerintah sedang menyiapkan skenarionya secara lebih detail untuk menghadapi masa endemi," sambungnya.
ia menuturkan, pemerintah menerka Covid-19 tak akan hilang dengan cepat hingga ada invensi obat yang manjur untuk virus tersebut.
Untuk diketahui, sebelumnya di hari yang sama, Wapres juga meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di salah satu rumah sakit. Tepatnya di Rumah Sakit Khusus Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (RSKGM FKG UI).
Dalam kunjungannya itu, dirinya menyampaikan seberapa penting vaksinasi untuk kunci keberhasilan pengendalian pandemi Covid-19, dengan membentuk herd immunity di Indonesia.
Baca Juga:Muncul Varian Mu, Wapres Maruf Minta Perketat Pintu Masuk ke Indonesia