Pengakuan itu disampaikan wanita itu dalam sebuah video. Melalui curhatannya itu, wanita berkacamata dan mengenakan masker hitam ini sengaja membuat video agar kejadian yang dialaminya itu bisa diviralkan di media sosial. Adapun video itu direkam oleh wanita di halaman luar masjid. Peristiwa dalam video itu juga diunggah ulang oleh akun Instagram, @terangmedia.
Dilihat Rabu (24/8) dalam rekaman videonya itu, wanita itu mengaku aksi perundungan itu terjadi di Masjid At Thohir yang diketahui merupakan milik keluarga Menteri BUMN Erick Thohir di kawasan Tapos, Depok, Jawa Barat.
Wanita yang dalam video itu mengaku dilarang masuk ke dalam Masjid At Thohir oleh seorang bapak karena wanita itu tidak mengenakan jilbab. Dalam curhatannya itu, wanita itu mengaku penampilannya ketika berada di masjid itu sopan, hanya tidak mengenakan kerudung.
Dalam video itu juga, wanita yang mengakan kemaja panjang berwarna putih itu menyinggung nama Erick Thohir. Dia merasa Erick Thohir, pemilik masjid itu bakal mengizinkannya masuk ke tempat ibadah itu meski tidak mengenakan busana yang menutup aurat.
Baca Juga:3 Hal yang Wajib Berhenti Dipikirkan Wanita Lajang, Takut Tak Mendapat Pasangan!
Saking geramnya dengan tindakan orang di dalam masjid karena dianggap mengusir, wanita itu pun menganggap jika tindakan pengurus Masjid At Thohir itu seperti petugas di Arab Saudi. Dia pun merasa tindakan pengurus masjid di sana itu sudah berlebihan dan pantas untuk diviralkan.
Berikut pernyataan lengkap wanita yang merasa menjadi korban perundungan di Masjid At Thohir:
"Halo guys saya hari ini mau salat Magrib, nemenin suami salah Magrib di Masjid Erick Thohir. Begitu saya mau masuk nganter suami, gak boleh masuk, ada bapak-bapak katanya harus pake jilbab. Yang gak pake jilbab gak boleh salat di sini. Coba bayangin, hanya karena saya gak pake jilbab, terus saya gak boleh masuk ke dalam Masjid At Thohir? Kalian lihat sendiri, baju saya sangat sopan lho. Saya pake tangan (kemeja lengan) panjang, pake celana panjang. Saya pake baju sopan banget, cuma saya gak pake kerudung, saya gak boleh salat di sini. Padahal tahu sendiri dong, pak Erick Thohir baik banget, saya pasti boleh salat di sini sama pak Erick Thohir. Ini bener-bener keterlaluan ya, orang-orang di sini, udah kayak polisi di Arab Saudi. Di Arab Saudi dibuka pun gak apa-apa, emang kenapa dengan rambut? Ada yang anggap aurat dan bukan, itu sah-sah saja. Ini kan Indonesia kenapa musti kayak begitu? Istri pak Erick Thohir aja gak pake jilbab lho. Sampe segitunya ya, aduh emang ini orang-orang zaman sekarang udah pada keterlaluan, udah jadi apa ya, polisi agama gitu buat sesama muslim. Masak saya gak boleh salat di masjid Erick Thohir, keterlaluan banget ya. Kudu diviralin nih!"
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Baca Juga:Bikin Wanita Ambyar, Permainan Domino Effect Lipstik Viral di Medsos