SuaraKaltim.id - Truk angkutan minyak sawit mentah atau Crude Palm Oil (CPO) amblas di jalan menuju Bontang Lestari, Kamis (20/10/2022).
Posisi kendaraan amblas persis di jalan berlubang di tanjakan depan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Jalan Ir Soekarno Hatta.
Posisi kendaraan menutup separuh badan jalan. Ban bagian belakang truk terperosok. Hingga bagian depan terangkat.
Untuk menahan agar muatan dan truk tidak terbalik. Warga dan pengendara memasang penyanggah kayu.
Baca Juga:Jalan KS Tubun di Bontang Ditarget Mulus Desember Nanti, Dikerjakan Perusahaan Ini
"Amblas truk di tanjakan TPA karena jalan rusak," ucap Anca pengendara motor yang melintas, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com.
Dirinya pun ikut mengkritik karena akses jalan yang rusak. Padahal jalur tersebut merupakan akses utama menuju pusat pemerintahan baik eksekutif maupun legislatif.
"Jalannya padahal selalu dilewati para pejabat Kota Bontang," sambungnya.
Mengkonfirmasi hal itu, Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna membenarkan adanya truk amblas akibat jalan rusak.
"Tim sudah menuju lokasi untuk mengevakuasi," singkat Edy Haruna.
Baca Juga:Musim Hujan, Pemprov Jateng Siagakan Pemantau Antisipasi Jalan Rusak