Panik Dihakimi Massa, Maling Nekad Loncat dari Atas Jembatan

Terlihat pelaku lalu menaiki tiang jembatan dan akhirnya nekat terjun hingga jatuh di pinggir sungai.

Denada S Putri
Rabu, 09 November 2022 | 16:12 WIB
Panik Dihakimi Massa, Maling Nekad Loncat dari Atas Jembatan
Panik dihakimi massa, maling nekad loncat dari atas jembatan. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Seorang pria nekat meloncat dari atas jembatan setelah dihakimi massa. Aksi pemukulan itu terjadi lantaran pria tersebut didugua menabrak dua pengendara sepeda motor di jalanan setelah gagal mencuri sebuah toko.

Peristiwa pria terduga pelaku tabrak lari itu terjun dari atas jembatan saat dipukuli sejumlah orang terekam video amatir dan viral di media sosial.

Dilihat Selasa (8/11/2022) dalam video yang diunggah ulang akun Instagram, @andreli_48, disebutkan jika pria yang dihakim warga itu mengenakan kemaja kotak-kotak warna biru-putih.

Dalam video yang beredar, terlihat sejumlah orang memukuli pelaku di atas jembatan. Tampak pria tersebut sempat menghindari amukan massa hingga ke tepi jembatan.

Baca Juga:[WOW] Viral Video Lebih Panas dari Kebaya Merah

Terlihat pelaku lalu menaiki tiang jembatan dan akhirnya nekat terjun hingga jatuh di pinggir sungai.

Disebutkan jika peristiwa itu bermula setelah pelaku gagal beraksi mencuri sebuah toko sekaligus agen BRI link di Jalan Lintas Timur Sumatera, KM 111 Kelurajan Rantau Badak, Kecamatan Muaro Papalik, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Disebutkan juga pelaku dan rekannya melarikan diri dengan menggunakan mobil.

"Karena aksinya ketahuan mereka berusaha kabur dan menabrak motor yang terparkir di depan toko, setelah sampai dijembatan kemudian menabrak pengendara PCX," demikian keterangan akun yang menggunggah video itu, dikutip Rabu (9/11/2022).

Beredarnya video terduga pencuri yang nekat meloncat dari atas jembatan saat diamuk massa itu menjadi sorotan publik. Beragam komentar dituangkan netizen guna menanggapi peristiwa yang viral itu.

Baca Juga:Viral Video Intim Ariel Noah Bersama Bunga Citra Lestari, Bagian Tubuh Sensitif BCL yang Terlihat Disentuh Manja

Sejumlah netizen menanggapi nasib pelaku pencurian itu setelah nekat terjun dari atas jembatan karena panik dihakimi massa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini