Heboh Video Massa Larang Satu Keluarga Ibadah Natal di Rumah, Netizen Geram: Contoh Islam KTP!

Beredarnya video pelarangan ibadah Natal oleh massa itu menjadi sorotan publik.

Denada S Putri
Senin, 26 Desember 2022 | 19:52 WIB
Heboh Video Massa Larang Satu Keluarga Ibadah Natal di Rumah, Netizen Geram: Contoh Islam KTP!
Massa larang satu keluarga ibadah Natal di rumah. [Istimewa]

"Ruginya bapak apa pak?" tanya balik wanita dalam video

Dalam narasi video itu disebutkan jika peristiwa itu terjadi di Cilebut, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu kemarin.

Beredarnya video pelarangan ibadah Natal oleh massa itu menjadi sorotan publik. Banyak netizen prihatin dan menganggap tindakan itu sudah berlebihan.

Bahkan, banyak netizen merasa malu melihat aksi arogan massa yang melarang sebuah keluarga merayakan Natal di rumahnya.

Baca Juga:Link Video Viral Rezky Aditya Diburu Netizen Hingga Trending di Twitter, Netizen Malah Gak Percaya?

"ibadah cma bbrp menit. knp hrus kaya gtu ya. stiap hri adzan berkumandang saja ga pernah jadi masalah dan kita rukun-rukun saja," kata akun @na*******.

"Kok saya malu ya sebagai muslim," timpal akun @it*******.

"Negara kita bhinneka tunggal Ika bukan negara 100% Islam. Harus hargai agama lain," kata akun @ro*******.

"Jangan Kebablasan lah pak...ribeet amat sih," tulis akun @ba******.

"Contoh islam KTP, lebih nurut dikasih nasi kotak daripada ajaran Nabi," timpal akun @jl****.

Baca Juga:Tawaran Menggoda Wanita Bule Diduga Lawan Main Pria yang Disebut Mirip Rezky Aditya, Sabar Mbak Ciki

"Saya muslim tapi saya tidak suka cara-cara seperti ini," tegas akun @dj*******.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini