SuaraKaltim.id - Publik dihebohkan dengan video aksi seorang wanita yang menggelar ritual di depan rumah mewah Tiko. Aksi wanita yang berlagak seperti paranormal itu malah dirisak oleh warganet.
Untuk diketahui, Tiko viral karena kisahnya yang tetap mendampingi ibunya, Eny Sukaesi yang mengalami gangguan kejiwaan. Tiko dan Eny diketahui tinggal di rumah mewah yang tidak terurus. Namun, setelah ceritanya viral, Tiko mendapat banyak bantuan dari banyak pihak termasuk membersihkan rumah mewah tersebut.
Kini muncul video wanita yang menggelar ritual di depan rumah yang dihuni Tiko dan ibunya. Dalam video yang diunggah ulang oleh akun Instagram, @rumpi_gosip, tampak emak-emak berhijab warna merah itu komat-kamit seperti membacakan ayat-ayat Alquran.
Dalam video yang beredar, tampak wanita itu langsung beraksi seperti paranormal.
Baca Juga:Meski Depresi Ibu Eny Tetap Ingat Tuhannya, Tiko: Nyokap Itu Masih Baca Quran di Rumah
"Mau buangin aura negatif, gak dibayar gak apa-apa," kata wanita dalam video itu, dikutip Rabu (18/01/2023).
Sambil menggerakkan kedua tangannya ke atas, wanita itu terlihat komat-kamit membaca ayat-ayat suci Alquran. Wanita itu pun mengaku tidak meminta imbalan uang untuk mengusir aura negatif di rumah mewah yang dihuni Tiko dan Eny Sukaesi.
"Ibu-ibu ini tiba-tiba dateng, katanya ada aura negatif di rumah Tiko nih. Boleh percaya, boleh enggak temen-temen ya," kata pria perekam video.
Aksi emak-emak itu pun menjadi sorotan warga yang ada di sekitar lokasi. Setelah melakukan ritualnya, wanita berhijab itu juga sempat mengucapkan doa-doa untuk Tiko dan ibunya.
Video wanita yang menggelar ritual di depan rumah Tiko dan Eny itu menjadi sorotan warnaget. Rata-rata warganet malah tertawa ngakak melihat video emak-emak itu.
Baca Juga:Geruduk Sidang Tuntutan Bharada E, Emak-emak Eliezer's Angels: Icad Bukan Pembunuh!
Video itu pun dibanjiri komentar kocak warganet. Bahkan, ada warganet yang menganggap jika wanita itu pura-pura kesurupan saat menggelar ritual di rumah mewah itu.
"Sumpah bikin ngakak sih ini," kata akun @wi******** sekaligus memberi banyak emoji tertawa pada komentarnya.
"Pura-pura kesurupan, harusnya pas ibu-ibunya pura-pura kesurupan pada tinggalin aja, biarin dia sendiri," tulis akun @sh*******.
"Tolong dong jangan dilepasiin ini ibu pasien RS mana," timpal akun @an****** yang juga meninggalkan emoji tertawa di komentarnya.
Kontributor : Muhammad Indian Rais