SuaraKaltim.id - Seorang pria tega menganiaya habis-habisan seorang wanita berhijab yang tak lain adalah mantan istri sirinya. Peristiwa penganiayaan terekam kamera pengawas alias CCTV hingga akhirnya viral di media sosial.
Dilihat dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @lensa_berita_jakarta, tampak pria tersebut awalnya tampak menendang korban. Aksi penganiayaan yang dialami wanita itu sempat dilihat oleh rekan pelaku.
Tak lama, rekannya pergi meninggalkan lokasi. Berdasarkan narasi dalam video itu, peristiwa penganiayaan itu terjadi saat korban bekerja di sebuah toko laundry.
Dalam rekaman CCTV, pelaku tak hanya memukul dan menendang korban. Pria itu bahkan terlihat melempar hingga mengepruk korban dengan menggunakan bangku plastik. Korban pun sampai tersungkur akibat dianiaya pelaku.
Baca Juga:Gadis jadi Sasaran Kawin Paksa, Teriak Histeris usai 'Diculik' Para Pria di Siang Bolong
Masih menurut narasi unggahan itu, peristiwa pria yang menganiaya mantan istri sirinya itu terjadi di toko laundry Wisma asri, Kota Bekasi pada Sabtu (02/09/2023) lalu. Disebutkan jika alasan korban bercerai dengan pelaku karena sering mengalami tindak kekerasan.
Pelaku yang disebut berprofesi sebagai sopir taksi online diduga tempramental hingga kerap menganiaya korban saat masih berumah tangga. Bahkan disebutkan jika korban tak berani melapor ke polisi karena takut diancam oleh pelaku.
Aksi pria yang terekam menganiaya mantan istri secara membabi buta bikin netizen geram. Bahkan, banyak netizen yang geregetan hingga menghajar pelaku hingga mendesak korban untuk melaporkan pelaku ke polisi.
Namun, ada netizen yang menyebut jika pelaku sudah dilaporkan oleh pemilik laundry tersebut karena telah melakukan perusakan saat menganiaya korban.
"Laporkan ke polisi sdh ada tindakan kriminal memukul," reaksi keras salah satu netizen.
Baca Juga:Viral Dua Pria di Penjaringan Terlibat Keributan, Salah Satunya Tenteng Parang Bak Bang Jago
"Bos tempat kerjanya lah yang lapor, karena sudah merusak barang di tempat usahanya," timpal yang lain.
"Gemes pengen gue kasih bogem mentah," geram netizen lainnya.
"Jangan takut mbak, penjarain aja," kata yang lain meminta korban melapor.
"Mokondo aja lu banyak gaya," tambah yang lainnya murka.
Kontributor : Muhammad Indian Rais