SuaraKaltim.id - Sejumlah pegawai di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Kalimantan Timur, terkonfirmasi positif Covid-19. Hasilnya, kantor harus ditutup sementara.
Kepala Bappeda Kaltim Muhammad Aswin di Samarinda, Kamis mengatakan bahwa penutupan layanan di kantor Beppeda tersebut berlangsung selama beberapa hari hingga Minggu (20/9) 2020.
"Kami akan membuka layanan kembali pada Senin (21/9) 2020 setelah kantor steril dan sejumlah pegawai juga telah melakukan tes usap," katanya.
Selama penutupan kantor tersebut, kata dia, para pegawai tetap menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan bekerja di rumah atau Work From Home ( WFH).
"Khusus untuk pegawai bagian administrasi tetap bekerja, namun diberlakukan pengaturan waktu secara bergilir melakukan WFH dan bekerja di kantor (WFO)," katanya.
Ia menyebut ada sebanak empat orang pegawai yang terkonfirmasi positif COVID-19, dan salah satu di antaranya sempat hadir dalam Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi III DPRD Kaltim.
"Untuk ruangan di kantor, kami sudah melakukan sterilisasi, dan para pegawai yang punya kontak erat juga telah dilakukan tes swab, sebagai upaya pencegahan virus agar tidak tersebar luas," katanya.
Pihaknya juga mengingatkan pentingnya mematuhi protokol kesehatan, guna pencegahan dan penularan COVID-19 yang semakin meluas. (Antara)
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Kasus Kematian Capai Angka 950 Ribu Lebih
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Livin' Fest 2025 di Balikpapan: Bank Mandiri Perkuat Ekosistem UMKM dan Industri Kreatif Kalimantan
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025