SuaraKaltim.id - Sejumlah cairan minyak tampak memenuhi sejumlah perairan di Teluk Balikpapan.
Cairan ini pertama kali dilihat oleh seorang pemancing di kawasan Seaview, sekira pukul 11.00 WITA.
Dari pantauan di sekitar Monumen Perjuangan, Klandasan, air laut tampak berwarna kecoklatan, cenderung kuning pekat. Tampak pula beberapa ikan mati memgambang.
"Sekitar pukul 11.00 siang, saya lihat sudah ada cairan warna agak kekuningan kesini dari tengah," kata Senin, salah satu pemancing di kawasan tersebut, Kamis (29/10/2020).
Baca Juga: Bagian Belakang Gedung D DPRD Kaltim Hangus Terbakar
Tidak ada yang tahu cairan apa yang ada di pantai tersebut. Hanya saja, Senib mengaku saat terhirup olehnya tercium aroma seperti bau minyak.
"Tidak tau itu apa, cuma kalau keciuman kaya solar. Asalnya enggak tau dari mana, yang pasti dari tengah sana," jelasnya.
Ditanya apa ada kapal besar yang melintasi pada saat kejadian, Senin mengaku sejak pagi ia tidak melihat adanya kapal atau aktifitas disekitar pantai tersebut.
"Tidak ada kapal sih yang lewat, tiba-tiba sudah lumayan banyak. Ikan pada matian itu. Lumayan banyak sih yang mati itu, cuma kecil-kecil ikannya," tambahnya.
Hingga berita ini dimuat, cairan berwarna kuning pekat masih tersisa di sepanjang pantai Balikpapan menuju pemukiman warga.
Baca Juga: Badai Datang Lagi, Harga Minyak Dunia Terkerek Naik
"Siang ini sih masi ada, cuma itu sudah ke tepi pantai di belakang pemukiman itu. Cuma sudah berkurang ini enggak kaya tadi pagi itu," tutupnya.
Sementara itu saat media ini mencoba mengkonformasi kepada Kepala DLH (Dinas Lingkungan Hidup) Kota Balikpapan, Suryanto tidak mengangkat telponnya.
Kontributor : Fatahillah Awaluddin
Berita Terkait
-
Kolaborasi Nyata Jaga Lingkungan, Alfamart dan Noovoleum Siap Jaga Bumi
-
Rocky Gerung Naik Mobil Pick Up Demi Bakar Semangat Mahasiswa untuk Aksi Indonesia Gelap
-
Pemerintah Tetapkan HET Minyak Goreng Rp 15.700: Harga Sembako Saat Ramadan Harus Stabil
-
PEPC Regional Indonesia Timur Produksi 84,902 BOPD Minyak dan 653,37 MMSCFD Gas di 2024
-
Pilih Pakai Robot, Raksasa Minyak Chevron PHK 9000 Karyawan
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Awalnya Rugi, Kini Papua Global Spices Bisa Dapat Omzet hingga Rp50 Juta per Bulan
-
Pembangunan IKN Berlanjut: Istana Presiden 40 Persen, Kantor Otorita Rampung Maret
-
Gratispol SMA hingga S3 di Kaltim Dimulai, Disdikbud Mulai Data Pelajar dan Mahasiswa
-
MBG di Kaltim Diperluas, Menu untuk Anak Disabilitas Dirancang Khusus
-
Gelap, Patung Garuda di Embung Bandara IKN Banjir Komentar, Warganet: Banyak Setannya?