
SuaraKaltim.id - Sekitar 3,5 tahun lamanya, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab berdiam di Arab Saudi. Kabar terkini, Habib Rizieq bakal pulang ke Indonesia pada Selasa (10/11/2020).
Rencana kepulangannya ke tanah air, bertepatan dengan Hari Pahlawan pun bakal disambut oleh anggota FPI.
Meski begitu, muncul pertanyaan ketika Rizieq tinggal di Arab Saudi bertahun-tahun lamanya, mengenai biaya hidupnya di Arab Saudi.
Menanggapi pertanyaan tersebut, Juru Bicara FPI, yang juga Ketua PA 212, Slamet Maarif berujar, kehidupan Rizieq selama di Arab Saudi sudah dijamin oleh Allah. Jaminan rezeki untuk Habib Rizieq itu didapat melalui perantara para dermawan yang membantu biaya hidup Habib Rizieq di Arab.
Baca Juga: Ngomong Kasar Bela Habib Rizieq, Munarman Ditegur Presenter TVone
"Allah yang jamin hidup pejuang agama melalui tangan-tangan dermawan yang ikhlas," kata Slamet dihubungi Suara.com, Senin (9/11/2020).
Sebelumnya, Slamet sekaligus memastikan kepulangan Habib Rizieq. Habib Rizieq dijadwalkan bakal langsung menuju ke kediamannya di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat setibanya di Indonesia dari Arab Saudi pada Selasa 10 November 2020.
"Ya langsung Petamburan," kata Slamet, Senin (9/11/2020).
Kendati baru pertama kali kembali ke rumah usai tinggal di Arab Saudi, Slamet mengatakan tidak ada acara khusus yang mengiringi kepulangan Habib Rizieq.
"Biasa aja cuma penyambutan," kata Slamet.
Baca Juga: Tiga Perkara Rizieq Shihab Sebelum Tinggalkan Indonesia, Bakal Dilanjutkan?
Sebelumnya, Habib Rizieq juga sudah mengumumkan jadwal kepulangannya ke Indonesia yakni pada 10 November 2020, mendatang. Dia mengungkapkan tak lagi memiliki persoalan terkait dengan kepulangannya ke Tanah Air.
Dia juga memastikan akan pulang ke Indonesia pada pekan depan pukul 19.30 waktu Arab Saudi.
“Terbang dari bandara kota Jeddah dengan pesawat Saudia dengan nomor penerbangan SV 816,” ujar Habib Rizieq seperti dilihat di tayangan kanal YouTube FrontTV, Rabu, 4 November 2020.
Habib Rizieq dijadwalkan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, pada Selasa 10 November 2020 pukul 09.00 WIB.
Dalam siaran langsung penyampaiannya di FrontTV, Rizieq juga mengumumkan bahwa setibanya di Indonesia nanti, ia akan menikahkan putri keempatnya, Najwa.
“InsyaAllah saya akan nikahkan putri saya yang keempat Najwa dengan tunangannya InsyaAllah,” katanya.
Berita Terkait
-
Uzbekistan Dapat Dua Kartu Merah Langsung, Wasit Berat Sebelah atau Memang Layak?
-
Final Piala Asia U-17: Saat Uzbekistan Berikan 3 Malu Sekaligus kepada Arab Saudi
-
Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
-
Deretan Fakta Menarik Final Piala Asia U-17 2025: Mental Juara Uzbekistan
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
- Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 100 Juta, Pajaknya Murah Meriah
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
Terkini
-
Buruan Klaim Saldo Dana Kaget Hari Ini, Jangan Sampai Kehabisan!
-
Antisipasi Darurat di IKN, Basarnas Balikpapan Butuh Tambahan Personel
-
Area Steril Diabaikan, Jembatan Mahakam I Terus Jadi Sasaran Tongkang
-
Lagi-lagi Ditabrak! Jembatan Mahakam I Alami Kerusakan Serius
-
Ratusan Ribu Rupiah Menanti! Klaim DANA Kaget Sekarang Juga