SuaraKaltim.id - Polresta Kutai Timur (Kutim) berduka. Wakil Kepala Polres (Wakapolres) Kutai Timur, Kompol Mawan Riswandi, meninggal dunia setelah terkonfirmasi Covid-19.
Mendiang sempat menjalani perawatan medis di RSUD AW Sjahranie Samarinda, karena pernapasan yang terganggu. Mawan dinyatakan meninggal dunia pada Jumat (13/11/2020) sekira pukul 11.30 Wita.
Dikonfirmasi, Kasat Reskrim AKP Abdul Rauf membenarkan. Dia kemudian meminta doa dari masyarakat Kutai Timur untuk mendiang Mawan.
“Mohon doa agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Diampuni segala dosa dan kekhilafan beliau semasa hidup,” sebutnya.
Baca Juga: Disebut Tidak Netral, Bawaslu Kaltim dan Kukar Dilaporkan ke Bawaslu RI
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kutai Timur, Bahrani mengungkapkan Mawan terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil swab PCR, Sabtu (7/11/2020).
Mawan lantas dirujuk ke Kota Samarinda untuk perawatan intensif, setelah sempat menjalani perawatan di RS Kudungga, Kutim.
“Beliau lalu dirujuk ke RSUD Kudungga Sangatta. Karena menunjukkan gejala berat, kemudian dirujuk lagi ke RSUD AW sjahranie Samarinda pada Minggu,” ungkapnya.
Setelah sempat menjalani perawatan medis, kondisi Mawan ternya kian buruk. Dia didiagnosis memiliki riwayat penyakit hipertensi, pneumonia bilateral setelah terkonfirmasi positif Covid-19.
Baca Juga: Demi Keselamatan, Masyarakat Tidak Boleh Lelah Lakukan Protokol Kesehatan
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN