SuaraKaltim.id - Warga kawasan Jalan Pemuda Dalam RT 10, Kelurahan Manggar, Balikpapan Timur dikejutkan penemuan mayat pria berinisial AN yang menghabisi nyawanya sendiri pada Selasa (17/11/2020) sekitar pukul 15.00 WITA.
Dari pantauan Suara.com di lokasi, warga ramai memadati tempat kejadian. Lantaran, kondisi mayat juga masih berada di sebuah Pohon Akasia.
"Anaknya dia (korban) nyari-nyari kan, bilangnya dari pagi enggak ada pulang. Sekalinya warga sini ikut nyari juga," ujar Jenny, salah satu keluarga korban di lokasi kejadian.
Sementara itu, Istri korban, JW saat dikonfirmasi mengemukakan, jasad tersebut ditemukan saat mencari-cari suaminya di area rumah. Namun, tidak ditemukan hingga siang hari.
Lantaran itu, JW meminta salah satu anaknya untuk mencari keberadaan bapaknya di sekeliling kawasan tempat mereka tinggal.
Di atas rumahnya terdapat sebuah tower dan bangunan walet. Korban sesekali naik ke atas hutan untuk jalan-jalan.
"Tahu-tahu anaknya coba minta warga atas nama Pak Once ke atas. Katanya bapaknya sering ke atas. Pas diperiksa ada bekas jalan setapak di sini. Sekalinya sudah ditemukan seperti itu," katanya.
Diketahui, AN merupakan pengemudi ojek online karena Pandemi Covid-19 beberapa bulan lalu, terkena PHK dari perusahaan tempat dia bekerja.
Belum diketahui motif AN untuk mengakhiri hidupnya. Sebab, JW mengaku bahwa suaminya tidak menunjukkan gejala akan melakukan bunuh diri.
Baca Juga: IRT dan 2 Anak Balitanya Akhiri Hidup, Ditemukan Pesan di Selembar Kertas
Hingga akhirnya, sekitar pukul 15.30 WITA, AN dievakuasi oleh Tim Inafis Polresta Balikpapan ke Rumah Sakit Kanujoso Balikpapan.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Kontributor : Fatahillah Awaluddin
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
6 Mobil Kecil Bekas Paling Banyak Dipakai, Terkenal Stylish dan Efisien
-
4 Mobil Daihatsu Bekas di Bawah 80 Juta yang Tangguh dan Irit buat Keluarga
-
Dana Rp90 Miliar Dialokasikan untuk Pembangunan Jalan Kutai Barat-Mahakam Ulu
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026