SuaraKaltim.id - Kehadiran ajang pencarian penyanyi dangdut berbakat dari daerah yang dilakukan Suara.com bekerja sama dengan Proaktif mendapat dukungan dari kalangan penyanyi kondang tanah air, Nassar.
Kepada Suara.com, Nassar mengajak masyarakat Indonesia yang merasa memiliki suara bagus untuk mengasah kemampuan dalam mengikuti ajang Bintang Suara yang pendaftarannya mulai dibuka pada 20 Desember mendatang.
"Yang punya bakat, yang mau memajukan bakat kalian, kalian bisa ikut di Bintang Suara di Suara.com," kata Nassar, ditemui di Jakarta, Rabu (25/11/2020).
Dukungan yang disampaikan lelaki berusia 32 tahun ini bukan tanpa sebab. Lantaran, Nassar sendiri semakin dikenal publik luas melalui ajang pencarian bakat menyanyi dangdut KDI pada 2004.
Meski bukan sebagai juara, Nassar menjadi salah satu jebolan KDI yang sukses. Tidak saja sebagai penyanyi, pelantun "Seperti Mati Lampu" ini juga didapuk menjadi juri di berbagai ajang pencarian bakat menyanyi dangdut di salah satu stasiun tv.
Diketahui, PT Arkadia Digital Media Tbk melalui anak usaha Suara.com, bekerja sama dengan PT Media Musik ProAktif resmi menjalin kerja sama program pencarian penyanyi berbakat.
Program tersebut, merupakan ajang pencarian bakat penyanyi khususnya penyanyi dangdut baru yang akan menjangkau berbagai daerah di Indonesia.
Sosialisasi dan promosi program dalam waktu dekat akan segera disebarluaskan terutama oleh pihak Arkadia Digital Media Tbk, terutama melalui situs-situs berita yang dikelolanya berikut akun-akun media sosialnya.
Baca Juga: Sembuh dari Covid-19, Bupati Bogor Ade Yasin Ajak Warga Ikut Bintang Suara
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
DPR Dorong Optimalisasi KIHT untuk Pasarkan Rokok Legal
-
DPR Tekankan Nilai Tambah Logam Tanah Jarang Harus Dinikmati di Tanah Air
-
1.000 Koperasi Terlibat, Pemerintah Perkuat Rantai Pasok MBG
-
Rote Ndao Jadi Garda Depan, PDIP Mantapkan Konsolidasi Selatan Nusantara
-
Tito: Pendidikan dan Inovasi Kunci Indonesia Keluar dari Middle Income Trap