SuaraKaltim.id - Media sosial diramaikan dengan kisah sejoli yang memutuskan untuk naik ke jenjang yang lebih serius meski baru bertemu dua kali.
Pasangan ini mantap lamaran meski belum belum sering berjumpa. Perjalanan cinta pasangan ini menuju pernikahan lantas jadi perbincangan warganet.
Kisah ini dibagikan oleh Aulia lewat akun TikToknya, @uleole, pada 16 November 2020. Ia mengunggah video saat Azizi melamar dirinya pada 1 September 2019 lalu.
Di akhir video, Aulia menuliskan bahwa lamaran itu digelar setelah dirinya dan Azizi bertemu dua kali. "Kita tegang banget karena kita cuma 2 kali ketemu langsung lamaran. Jadi nervous banget," tulis Aulia.
Video lamaran Aulia dan Azizi ini sukses mencuri perhatian di TikTok hingga mendapat ratusan ribu likes dan ditonton lebih dari 2,2 juta kali. Banyak juga warganet yang merasa gemas melihat kisah cinta pasangan ini.
"Dia yang dilamar, gue yang bilang 'iya mau'. Woi, gemes. Ah, gue tambah halu," celetuk seorang warganet.
"Wah, hebat banget. Baru ketemu dua kali langsung lamaran, gemes. Langgeng terus, ya, Kak," tutur warganet lainnya.
Kehebohan juga muncul di Instagram setelah akun @ndorobeii membagikan ulang video lamaran Aulia dan Azizi. Banyak warganet yang ikut bahagia melihat momen ini dan berharap bisa segera mengalaminya.
"Seneng kalau lihat beginian. Nggak perlu lama-lama pacaran yang ujung-ujungnya kadang gak jelas. Semoga jodoh mereka panjang," kata salah satu warganet.
Baca Juga: Kocak! Adegan Sinetron saat Angkot Kecelakaan, 'Newton Nangis Lihat Ini'
"Kapan ya gue kayak gitu," tutur warganet lainnya. "Jadi pingin," celetuk warganet lain.
Sementara itu, dilihat dari unggahan di media sosial TikTok dan Instagram, Aulia sudah resmi menikah dengan Azizi. Pasangan ini menggelar pernikahan dengan meriah pada 21 Desember 2019 lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan untuk Keluarga dengan Spek Gahar dan Nyaman
-
4 Mobil Kecil Bekas Murah yang Bandel dan Ekonomis, Pilihan Logis Keluarga Baru
-
5 Mobil 3 Baris Bekas 50 Jutaan: Muat hingga 8 Orang, Bikin Keluarga Tenang
-
5 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan Tahun Muda yang Mudah Dikendalikan
-
4 Motor Matic untuk Harian Anak Muda yang Keren dan Bertenaga