SuaraKaltim.id - Seorang sales belakangan jadi perbincangan di media sosial gara-gara membuat surat terbukan untuk Presiden Joko Widodo.
Pesan berisi sesuatu yang tengah ia kerjakan ini langsung mencuri perhatian dan dipuji habis-habisan oleh publik.
Surat terbuka ini ditulis dalam bentuk sebuah thread oleh akun Twitter @adionooo. Pria yang berprofesi sebagai sales ini membagikan cerita perjuangannya membuka perpustakaan.
Pria ini bernama Adi. Dia bekerja di salah satu perusahaan distributor di Bandar Lampung.
Baca Juga: Viral Orang Diduga Lari dari Utang, Berkedok Sakit Modal Foto dari Google
"Selamat malam Pak Jokowi. Perkenalkan saya Adi, salesman salah satu perusahaan distributor di Bandar Lampung yang setiap hari bekerja dengan jarak ratusan kilometer," tulisnya, seperti dikutip Suara.com, Kamis (3/12/2020).
Rupanya, selain menjadi sales, Adi mendirikan sebuah perpustakaan keliling. Perpustakaan keliling itu ia dirikan sejak tahun 2017.
Berdasarkan cuitan tersebut, sebelum pandemi Adi biasa menggelar lapak baca gratis di Taman Gajah Kota Bandar Lampung.
"Selain sebagai salesman, saya juga memiliki Perpustakaan Keliling Mandiri Busa Pustaka yang saya dirikan sejak tahun 2017. Sebelum pandemi, saya biasa menggelar lapak baca gratis di Taman Gajah Kota Bandar Lampung." lanjutnya.
Tapi, di masa pandemi Covid-19 ini, Adi harus berkeliling kampung untuk mendistribusikan buku dan mendampingi belajar anak-anak.
Baca Juga: Ditanya Pernah Ketemu Presiden, Kaesang Kasih Balasan Kocak
Hingga akhirnya, Adi mampu mendirikan sebuah Sekolah Rakyat Busa Pustaka. Tempat tersebut digunakan sebagai edukasi dan pendampingan belajar anak.
Tak henti-hentinya menebar kebaikan. Adi mendirikan sebuah rumah literasi yang diberi nama Lamban Literasi Busa Pustaka.
Surat terbuka ini bertujuan agar Jokowi dapat menggerakkan seluruh armada perpustakaan keliling di daerah. Sehingga dapat mendistribusikan buku ke anak-anak.
"Dengan twit ini, saya bermaksud agar bapak (Jokowi) dapat menggerakkan seluruh armada perpustakaan keliling di daerah agar dapat menghampiri seluruh daerah dan mendistribusikan buku terutama ke anak-anak agar mereka mendapat bahan bacaan terutama saat pandemi ini," tulisnya.
Dia bahkan mengundang Jokowi untuk hadir dalam acara peresmian rumah literasi bernama Lamban Literasi Busa Pustaka Bandar Lampung. Rencananya, peresmian akan dilakukan pada 1 Januari 2021.
Hal ini mendapat respon positif dari warganet. Banyak yang kagum dan memberikan pujian atas apa yang dilakukan Adi.
"Pak Adi anak bangsa yang luar biasa. Serius saya bangga, dan malu pada diri sendiri yang belum kontribusi apapun buat negeri ini," komentar akun @penggemarsemar.
"Keren masnya, semangat terus mas, perpustakaan agak jarang ditemui, apalagi masa pandemi. Salut, membantu minat anak-anak membaca dengan membaca anak-anak akan semakin cerdas," tulis akun @anaesterlin.
"Semangat hyung, tetap jaga kesehatan," tulis akun @cokoboba.
"Panjang umur mas Adi! Untuk membuat program literasi memang nggak mudah, apalagi dengan konsekuensi bukunya hilang tapi nggak apa-apa artinya literasi Indonesia meningkat. Dari semangat dan niat mas Adi ini semoga selalu sehat dan sukses mas," tulis akun @inidiyahputris.
Berita Terkait
-
Rocky Gerung Soroti Keadaan Darurat Sampai Prabowo Sebar Surat Minta Warga Jakarta Nyoblos RK-Suswono
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Gibran Seharusnya Ikut UN untuk Dapat Penyetaraan SMA, Netizen Samakan dengan Jokowi: Ijazah Palsu?
-
Video Gibran Bareng 9 Naga Jadi Nyinyiran Emak-emak, Proyek Titipan Disinggung: Nah Ketahuan Kan..
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS