SuaraKaltim.id - Seorang pria mencurahkan kekesalannay di sebuah grup Facebook saat itua mengalami nasib apes tertipu pembeli.
Pria itu bercerita bahwa ia tengah bertemu dengan sorang pembeli yang tertarik dengan HP-nya. Namun, siapa sangka jika pembeli itu memberinya uang palsu yang penampakannya menggelikan.
Dibagikan oleh akun Instagram @nenk_update, sebuah akun Facebook bernama Muhammad Agus Gunawan membagikan pengalaman paitnya.
Pria itu menceritakan bahwa ia baru saja kena tipu saat melakukan transaksi jual beli.
Baca Juga: Tulisan di Lock Screen Jadi Sorotan! Viral HP Pecinta Indomie Garis Keras
Berdasarkan unggahan tersebut, dia hendak menjual handphone dan bertemu dengan pembeli di sebuah jalan di Samarinda.
Tapi, apesnya dia kena tipu si pembeli. Handphone tersebut hilang dibawa lari pembeli tersebut.
"Bagi yang nipu saya tadi di Jalan Baru Siradj Salman. Sebelum saya laporkan ke pihak berwajib, saya minta secara baik-baik kembalikan hp tersebut," tulisnya, dikutip .
Diketahui, kejadian itu terjadi di Jalan Baru Siradj Salman, Samarinda, Kalimantan Timur.
Dalam unggahan tersebut, pria itu menceritakan kronologi kejadian. Awalnya, dia hendak bertemu dengan pembeli handphone tersebut.
Baca Juga: Aksi Pengendara Skuter Kejar Pelaku Jambret Usai Gagal Rampas HP Miliknya
Setelah mendapatkan kesepakatan harga, si pembeli mulai mengecek handphone itu. Tapi, posisi si pembeli tidak turun dari sepeda motor.
"Kronologinya, saya mau jual HP cod di Jalan Baru Siradj Salman depan SS futsal. Kedoknya banyak omong dan cerewet, nggak lama kemudian deal harga. Dia ngecek HP tidak turun dari motor," tuturnya.
Selanjutnya, si pembeli memberikan uang kepada pria tersebut. Tapi, si pembeli tetap berada di atas sepeda motor.
Pembeli memberikan uang yang di genggaman tangannya. Sementara, pria itu belum sempat mengecek uang tersebut.
Akhirnya, pembeli kabur dengan mengendarai sepeda motor. Dua buah unit handphone hilang dibawa kabur si pembeli.
"Bayar dengan posisi duit di genggaman dikasih, padahal saya belum sempat cek duitnya. Mereka langsung kabur dengan mengendarai sepeda motor," ujarnya.
Warganet justru salah fokus dengan uang yang diberikan si pembeli. Pasalnya, uang tersebut bukanlah uang asli.
Uang tersebut tampak seperti kertas biasa yang kemudian digambar. Sontak, hal itu membuat warganet tertawa sekaligus kasihan.
"Mau ketawa tapi kasihan," ujar akun veny***.
"Boleh ketawa nggak?" balas akun egacin****.
"Niat amat digambar dulu," timpal akun aim.cra***.
"Telaten banget gambarin gitu. Kasihan tapi kok ya ngakak lihat kreatifitasnya," ujar akun bungasap****.
Berita Terkait
-
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A16 5G vs realme 13 5G, Duel HP 5G Rp 3 Jutaan
-
Perbandingan Spesifikasi Nubia Focus Pro 5G vs Redmi Note 13 5G, Duel HP 5G Rp 2 Jutaan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 3 Jutaan dengan RAM Besar dan Chipset Gahar Terbaik November 2024
-
5 Rekomendasi HP 5G Murah Terbaik November 2024
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim