SuaraKaltim.id - Timnas Indonesia persiapan SEA Games 2021 sedang melakukan training camp (TC) di Jakarta. Ada 36 pemain yang dipanggil oleh Pelatih Shin Tae-yong untuk ikut serta dalam TC ini.
TC di Jakarta sudah berlangsung sejak 20 Desember dan dijadwalkan selesai pada 31 Desember 2020. Ke-36 pemain yang dipanggil merupakan gabungan antara U-23 dan senior.
Ada beberapa pemain yang berkarier di luar negeri disertakan oleh Shin Tae-yong untuk TC ini seperti Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk) dan Ryuji Utomo (Penang FC). Namun, sampai dengan saat ini pemain-pemain yang ada luar negeri belum mengkonfirmasi kehadirannya.
Sementara pada latihan perdana yang berlangsung kemarin, Senin (21/22/2020) baru 19 orang hadir. Itu berarti masih banyak yang belum datang.
Baca Juga: Peluang Jack Brown Ikut Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol Tipis
Plt. Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan tidak akan memaksa pemain yang ada di luar negeri untuk datang TC. PSSI memaklumi karena pemusatan latihan ini di luar agenda FIFA.
"Yang dari luar negeri belum bergabung, PSSI memahami dan memaklumi situasinya," kata Yunus Nusi kepada Suara.com lewat pesan WhatsApp, Selasa (22/12/2020).
"Tidak ada paksaan karena ada aturan yang mengikat dan harus dihormati," tambah lelaki yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
Akan tetapi, khusus Egy Maulana Vikri ada peluang bakal bergabung. Pasalnya, kompetisi di Polandia tempat Egy berkarier sedang libur natal dan tahun baru selama satu bulan.
Lechia Gdansk telah memainkan partai terakhir sebelum libur pada 20 Desember lalu. Mereka baru akan bertanding pada 30 Januari 2021.
Baca Juga: Persiapan SEA Games 2021, Baru 19 Pemain Timnas U-23 Ikuti TC di Jakarta
"Ditunggu saja apakah Egy Maulana Vikri bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22," ujar Direktur Teknik Indra Sjafri kepada awak media.
Berita Terkait
-
Andil Tijjani Reijnders di Balik Keputusan Eliano Reijnders Pilih Timnas Indonesia
-
Nasib di Tangan Sendiri, Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung Piala Dunia 2026 dengan Cara Ini
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
Anak Thom Haye Sakit: Mungkin Ada Sesuatu yang Salah
-
7 Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia Bocor, Gelandang Serang Feyenoord Masuk Daftar?
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian