SuaraKaltim.id - Hujan deras dan angin kencang membuat dua lokasi pemukiman warga di Kelurahan Sanga-Sanga Dalam dan Kelurahan Jawa, Kecamatan Sanga-Sanga, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim) mengalami banjir dan longsor.
Informasi yang dihimpun, kejadian bermula saat hujan mulai turun sekitar pukul 14.00 Wita, Rabu (19/5/2021) sore.
Tak lama kemudian, genangan air tampak muncul hingga pemukiman warga. Tak hanya itu, tanah dekat pemukiman warga yang berbatasan dengan hutan di RT 21 Kelurahan Sanga-Sanga Dalam juga longsor dan menimpa salah satu rumah warga.
Akibatnya, bagian belakang rumah milik Arif Akbar (40) tertimbun lumpur dengan ketinggian sekira 1,5 meter. Meski banjir dan longsor menimpa pemukiman warga, pada bencana alam ini dipastikan tidak ada korban.
"Benar, terjadi banjir dan longsor di dua lokasi di Sanga-Sanga pada siang hari. Kemudian pukul 18.00 Wita, genangan air langsung surut," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Daerah (BPBD) Kukar, Marsidik kepada SuaraKaltim.id, Kamis (20/5/2021) siang.
Ditambahkannya, setelah mendapat informasi tersebut, pihak kelurahan dan kepolisian langsung menuju lokasi guna melakukan peninjauan dan sejauh ini lokasi sudah aman dan terkendali.
"Tim langsung meninjau ke lokasi usai kejadian. Saat ini sudah aman," katanya.
Sementara untuk tanah longsor yang menimpa rumah warga, pemerintah setempat juga sudah mendatangkan alat berat ke lokasi untuk melakukan pengerukan. Dan sampai sejauh ini tidak ada kendala yang dialami petugas di lapangan.
"Saat ini memang curah hujan masih tinggi. Kami tetap mengimbau kepada warga supaya tetap waspada terlebih yang bermukim di daerah rawan longsor. Begitu juga yang tinggal di daerah rawan banjir untuk tetap siaga dan waspada," pungkasnya.
Baca Juga: 322 Rumah Terendam Banjir di Luwu Utara
Kontributor : Tuntun Siallagan
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Livin' Fest 2025 di Balikpapan: Bank Mandiri Perkuat Ekosistem UMKM dan Industri Kreatif Kalimantan
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025