SuaraKaltim.id - Pemkot Samarinda akan menyalurkan bantuan untuk masyarakat kurang mampu, selama perpanjangan PPKM Level 4. Bantuan disediakan melalui sumber yang berbeda-beda. Baik dari kerja sama pemkot, maupun dari potongan gaji aparatur sipil negara (ASN) Pemkot Samarinda.
Kini, akan ada bantuan 10 kilogram beras kepada 11.539 kepala keluarga (KK) Samarinda yang tergolong kurang mampu. Bantuan tersebut dibagikan Kamis 12 Agustus 2021.
Kepala Dinas Sosial (Dissos) Samarinda Ridwan Tassa menuturkan, bantuan berasal dari Perusahaan Umum (Perum) Bulog Samarinda. Sasaran penerima bantuan diambil dari data kemiskinan bantuan pangan non tunai yang ditelaahnya.
Ia menegaskan, bantuan ini berbeda dengan bantuan 2.300 paket obat-obatan ataupun 10 ton beras dari Pemkot Samarinda.
Baca Juga: Sistem Ganjil Genap di Jakarta Mulai 12 Agustus, Ini Daftar Mobil Dikecualikan
Bantuan tersebut nantinya tak lagi disalurkan melalui Kantor Pos. Ini hasil evaluasi keramaian yang terjadi sebelumnya.
"Kami membagi di 25 tempat kelompok usaha bersama (Kube) di Samarinda," paparnya.
Ridwan menyebut, bantuan beras PKH dan BST sudah berakhir Selasa 10 Agustus 2021. Sedangkan penerima BST atau PKH yang tersisa dan belum tersalurkan, masih diusulkannya.
"Kalau memang harus diberikan lagi, kami lihat," pungkasnya.
Baca Juga: 17 Titik Penyekatan Ganjil Genap Selama PPKM Level 4, Dimana Saja?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN