SuaraKaltim.id - Dinar Candy mengakui kaget dan prihatin mendengar kabar Coki Pardede ditangkap polisi karena tersandung kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
DJ seksi dengan nama asli Dinar Miswari ini merasa tak percaya saat sahabatnya itu ditangkap.
"Aku kenal cukup lama ya, karena kita sama-sama ugal-ugalan gitu kan, aku sih enggak nyangka ya, kaget juga," ungkapnya dikutip dari Suara.com, Kamis (2/9/2021).
Selama kenal dan bersahabat dengan dirinya, bagi Dinar, Coki adalah sosok yang baik serta humoris. Maka dari itu, dia masih tak menyangka soal kabar tersebut.
"Karena setahu aku dia orangnya baik ya, jadi masak iya narkoba, kayake nggak percaya gitu," bebernya.
"Menurutku dia komedian, stand up ya normal-normal aja enggak keliatan make narkoba," sambungnya lagi.
Dia mengaku, kabar tersebut diperoleh dari sahabatnya yang lain, Dustin Tiffani. Menurutnya, Dustin juga merasa tak percaya dengan kabar tersebut.
"Enggak sih (ada kecurigaan Coki memakai narkoba) kayaknya normal aja. Makannya aneh, masak iya sih (narkoba), Dustin yang deket sama dia aja enggak nyangka makanya aku kayak 'ih masak iya' jadi bingung sih," tuturnya.
Untuk diketahui, komika Coki Pardede ditangkap polisi di kediamannya yang berada di Komplek Foresta Cluster Fiore, Cisauk, Tangerang Selatan, Rabu (1/9).
Baca Juga: Polisi yang Menangkap Coki Pardede Datangi 2 TKP
Tak sendiri, komika yang tergabung dalam Majelis Lucu Indonesia (MLI) itu ditangkap bersama seorang perempuan bernama Welly.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Mobil Bekas Kabin Luas 70 Jutaan, Mesin Tangguh Jarang Masuk Bengkel
-
Warga Kaltim Diminta Waspada Virus Nipah lewat Kelelawar, Ini Gejalanya
-
5 Mobil Bekas untuk Dana Terbatas, Pilihan Logis yang Fungsional dan Ekonomis
-
6 Lipstik untuk Wanita 40 Tahun ke Atas, Elegan Bikin Tampilan Lebih Muda
-
Proyek IKN Dominasi Belanja Pusat di Kaltim, Capai Rp63,4 Triliun