SuaraKaltim.id - SP (34) warga asal Bangkalan Madura, yang belum genap setahun di Balikpapan membawa kabur kendaraan roda dua bosnya MAD, pengusaha batu bata.
Tersangka yang kini diamankan Polsek Balikpapan Utara mengaku, baru sehari mengenal korban MAD. Pelaku kemudian menginap di rumah bosnya di Jalan Sungai Wain, Karang Joang Balikpapan Utara.
“Baru kenal satu hari, motor punya bos. Saya kerja di batu bata,” ujar SP dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Selasa (5/10/2021)
Ketika itu dengan alasan ingin beli rokok kemudian, SP meminjam kendaraan korban. Setelah itu kemudian membawa lari motor korban hingga ke Kota Bangun, Kabupaten Kutai Kertanegara (Kukar).
Kendaraan tersebut kemudian dijual murah hanya Rp 500 ribu plus handphone seluler merk Samsung. Kemudian tersangka melarikan ke Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan berhasil diamankan.
“Rencanaya uang untuk pulang ke Jawa, saya dari Bangkalan belum satu tahun di Balikpapan,” jelasnya.
Kapolsek Balikpapan Utara Kompol Danang Aries Susanto meminta untuk masyarakat berhati-hati. Jangan langsung mudah percaya sama seseorang yang baru dikenal sehari.
“Kami sampaikan apabila ada orang yang tidak dikenal nginap di rumah dan pinjam kendaraan harus lebih teliti paling tidak ada identitas yang kita pegang,” ungkapnya
Bahkan kata Danang, usahakan memegang identitas orang yang baru dikenal tersebut. Tujuannya tak lain hanya untuk mewaspadai diri.
Baca Juga: Bioskop dan Fasilitas Umum di Balikpapan Mulai Dibuka, PTM Terbatas Segera Digelar
“Kemudian ada fotonya sehingga memudahkan kami melakukan pengungkapan,” ujarnya.
Dalam kasus tersebut, polis mengamankan 1 lembar STNK sepeda motor honda vario 150 KT 6280 LV warna putih. Tersangka dikenakan pasal 372 KUHP dengan ancaman 4 tahun penjara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi