SuaraKaltim.id - Kecelakaan yang menimpa Vanessa Angel dan sang suami hingga keduanya tak tertolong memang menarik perhatian masyarakat. Mereka banyak menduga bahwa kecelakaan tersebut disebabkan kelalaian sang sopir.
Kecelakaan di ruas tol Jombang-Mojokerto Kamis (4/11/2021) siang diiduga karena sang sopir yang mengendarai Pajero melaju dengan kecepatan di atas 100 km/jam.
"Kalau dilihat dari kondisi kendaraan dan di TKP tadi, kecepatan mobil di atas 100 km/jam pastinya. Kalau dilihat dari posisi kendaraan, angin kendaraan dengan beton yang begitu kuat dia tetap terpelanting ke kanan jalur, sekitar 100 km lebih kecepatannya ," kata Dirlantas Polda Jatim, Kombes Pol Latif Usman, dilansir dari Suara.com, Jumat (5/11/2021).
Menurutnya, mobil Mitsubishi Pajero milik Vanessa Angel itu membentur beton sebelah kiri dengan kecepatan di atas 100 km/jam. Kemudian, meluncur sejauh 30 meter hingga terpelanting sampai membalik ke arah Jakarta.
Baca Juga: Mata Berkaca-kaca, Nirina Zubir Doakan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah
"Mobil nggak terguling, jadi setelah membentur beton sebelah kiri dia tetep meluncur sejauh 30 meter sampe memutar balik ke arah Jakarta kembali jadi menghadap ke barat, terpelanting tapi tidak terguling," ujarnya.
Untuk diketahui sebelumnya, pengakuan sopir, ia memang mengantuk dan lelah saat membawa kendaraan. Oleh karena itu, kemungkinan, ia berkemungkinan jadi tersangka karena kelalaiannya menyebabkan korban jiwa.
"Iya, kalau dilihat (kemungkinan tersangka), lihat dulu hasil olah TKP nanti bagaimana," katanya menjelaskan.
Dalam kecelakaan tersebut, dua orang meninggal yakni Vanessa Angel dan suaminya Bibi Ardiansyah. Sementara putranya, Gala, pengasuhnya, dan sopir mengalami luka-luka ringan.
"Setelah dicek nggak ada luka berat," tutur Latif Usman.
Baca Juga: Sebelum Vanessa Angel Meninggal, Manajer Mengaku Punya Firasat Buruk
Berita Terkait
-
Curhatan Hati Gala Sky Rayakan Lebaran, Ingin Vanessa Angel Hidup Lagi
-
Fuji Diejek Jelek TikToker Malaysia, Psikolog Lita Gading Pasang Badan: yang Penting Populer
-
Beda Sikap Thariq Halilintar dan Verrell Bramasta saat Fuji Ziarah Makam Vanessa Angel
-
Ziarah Makam Vanessa Angel saat Lebaran, Penampilan Fuji Jadi Perbincangan
-
3 Figur Publik Dicap Mertua Idaman, Perlakuannya ke Menantu Tuai Decak Kagum
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN