SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan terus masif melakukan vaksinasi. Langkah itu dilakukan sebagai upaya untuk mempercepat terwujudnya herd immunity guna melindungi warganya agar tidak terpapar Covid-19 dan ditandai dengan melandainya kasus Covid-19 di Kota Balikpapan.
Pun demikian setelah warga menerima vaksin dosis 1 dan 2, Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty tetap mengimbau warganya untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan (Prokes). Minimal 3M harus dilalukan, yaitu memakai masker dengan benar, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak.
Dari data saat ini, capaian vaksinasi yang sudah dilakukan Pemkot Balikpapan hingga Jumat (3/12/2021) kemarin, mencapai 95,55 persen untuk vaksinasi dosis pertama dan 77,02 persen untuk vaksinasi dosis kedua. Dia mengartikan hal tersebut bahwa Pemkot Balikpapan telah melebihi target sebesar 70 persen yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat.
“Dengan capaian tersebut dan semakin melandainya kasus terkonfiormasi positif Covid-19, Kota Balikpapan yang saat ini PPKM Level 2 diharapkan bisa turun ke PPKM Level 1,” ujar wanita yang kerap disapa Diao tersebut, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Minggu (5/12/2021).
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 di Sumbar Posisi 21 se-Indonesia
Data Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Balikpapan, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 beberapa hari terakhir hanya 1 sampai 2 kasus. Meski demikian, wanita berkacamata itu gencar mengisntruksikan untuk terus melakukan vaksinasi dan mengajak warga tidak mengabaikan Prokes.
“Ada beberapa kriteria PPKM Level 2 yang sudah berhasil dilewati Kota Balikpapan, satunya capaian vaksinasi. Kota Balikpapan saat ini sudah melewati target capaian vaksinasi bagi masyarakat umum, sehingga sudah melewati batas penilain PPKM Level 2. Sebab, standar capaian vaksinasi untuk masyarakat umum sebesar 70 persen dan disiplin Prokes sebagai salah satu senjata utama melawan penyebaran Covid-19,” katanya.
Keberhasilan Kota Balikpapan dalam melampaui target vaksinasi yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat dan melampaui batas penilaian PPKM Level 2 diapresiasi Ketua DPRD Balikpapan, Abdulloh.
Dikatakan Abdulloh, keberhasilan itu menunjukkan komitmen yang kuat dari Pemkot Balikpapan Sebab, guna meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19 di suatu daerah, jelasnya, pemerintah daerah harus mempercepat pencapaian herd immunity di atas 70 persen dengan cara vaksinasi.
“Pemkot Balikpapan sudah melewati target untuk herd immunity di atas 70 persen. Saya rasa ini harus kita apresiasi dan dapat diikuti oleh daerah lainnya. Daerah lain harus bisa mengikuti langkah yang telah dilakukan Pemkot Balikpapan,” aku Abdulloh.
Baca Juga: Lansia Pasti Bakal Dapat Vaksin Booster? Ini Penjelasan Kementerian Kesehatan
“Selain itu kita juga berharap dengan vaksin yang gencar dilakukan dan melaksanakan Prokes yang wajib 5M dengan ketat yaitu Memakai masker dengan benar, Mencuci tangan pakai sabun dan Menjaga jarak,” imbuhnya.
Vaksinasi Kota Balikpapan telah berhasil melampaui batas penilaian PPKM Level 2. Abdulloh mengingatkan, Pemkot Balikpapan jangan cepat puas atas capaian tersebut jangan abai Prokes dan harus terus masif melakukan vaksinasi agar percepatan 100 persen warga tervaksin segera terwujud.
“Kita berharap Pemkot terus mendorong vaksinasi sehingga bisa mencapai lebih 95 persen walaupun 70 persen sebenarnya bagian yang sudah melewati batas Herd Immunity. Pemkot Balikpapan luar biasa telah melewati target ini,” tutupnya.
Berita Terkait
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
-
Mimpi Manis Bekerja di Proyek Strategis Nasional Yang Berujung Nestapa
-
Festival Literasi Balikpapan ke-4 Segera Digelar, Pendaftaran Dibuka hingga 14 Oktober 2024
-
Kota Balikpapan Raih Posisi Teratas dalam Pembangunan di Kaltim
-
Bandara IKN Belum Beres, Pesawat Jokowi Mendarat di Balikpapan
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim