SuaraKaltim.id - Demonstrasi kembali dilakukan orangtua dan siswa SMA 10 Samarinda. Mereka memadati depan Kantor Gubernur Kaltim pada Selasa (4/1/2022). Hingga pukul 13:39 Wita, tampak para massa masih menyampaikan aspirasinya.
Jalan Gadjah Mada pun macet total membuat para pengendara harus mencari jalur lain.
Melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (4/1/2022), tuntutan yang dibawa masih sama. Orangtua dan siswa SMA 10 Samarinda tetap enggan untuk dipindah dari Kampus A di Jalan H.A.M Rifaddin ke Education Center, Jalan PM Noor.
Dalam aksi ini ada sekira 800-an siswa yang turun ke jalan. Mereka membakar ban bekas dan mendorong pagar kantor gubernur sampai rubuh.
Baca Juga: Aksi Teaterikal untuk Muslim Uyghur
Tuntutan yang mereka sampaikan sama seperti sebelumnya, yakni meminta DPRD Kaltim untuk memanggil Gubernur Kaltim, Isran Noor agar membatalkan pemindahan keberadaan SMA 10 dari Jalan H.M.M Rifaddin ke Education Center di Jalan PM Noor.
Kemudian, pihak orangtua siswa dan siswa juga meminta gubernur dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, Anwar Sanusi untuk memerintahkan Yayasan Melati angkat kaki dari wilayah tanah Pemprov Kaltim agar tak mengelola aset pemerintah.
Terakhir, mereka juga menuntut agar hak masyarakat di 3 kecamatan di Samarinda Seberang untuk tetap mendapat sistem pendidikan dengan zonasi.
Berita Terkait
-
Aksi Marselino Ferdinan Disamakan dengan Messi hingga Cristiano Ronaldo saat Lawan Albulayhi: The Real Gangster
-
20 Gerai Pizza Hut Indonesia Tutup, Aksi Boikot Sukses?
-
Jalan Kaki Tingkatkan Harapan Hidup hingga 11 Tahun, Ini Hasil Penelitian Terbaru
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Sering Hadapi Hujatan, Ayu Ting Ting Yakin Rezekinya Tak Akan Putus karena Orangtua
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim