SuaraKaltim.id - Beredar video telah terjadi kecelakaan lalu lintas tunggal di kelurahan handil baru, kecamatan samboja, Kutai Kartanegara, sekitar pukul 10.45 WITA, Minggu (30/01/2022).
Dalam video yang beredar terlihat sebuah mobil berwarna abu-abu sudah terjebak di area persawahan yang berada di dekat jalan raya. Nyaris seluruh bodi mobil tersebut dalam kondisi penuh lumpur.
Akun instagram @info_kaltim yang mengunggah video tersebut menulis dalam keterangan unggahannya bahwa mobil yang mengalami kecelakaan tersebut berisi rombongan mahasiswa.
Rombongan mahasiswa tersebut dalam perjalanan dari samarinda yang hendak menuju Balikpapan. Terdapat sekitar 7 orang di dalam mobil tersebut. Dari 7 orang tersebut, 1 orang berjenis kelamin perempuan dan 6 sisanya berjenis kelamin laki-laki.
Menurut keterangan, mobil tersebut mengalami kecelakaan karena menghindari lubang yang ada di jalan tersebut. Namun begitu, niat hati menghindari lubang, rombongan mahasiswa tersebut justru keluar jalur dan berujung terendam lumpur.
Tidak ada korban parah dalam kejadian tersebut. Namun korban tetap tidak terhindar dari luka ringan.
Atas kejadian tersebut, akun Instagram @info_kaltim menghimbau agar para pengguna jalan selalu berhati-hati, terlebih jika kita belum hafal dimana titik-titik lubang jalan tersebut berada.
Sementara itu akun Instagram @lapak_jualan_deddy justru berharap ada pihak pemerintah yang jalan-jalan ke lokasi kejadian.
“Coba orang-orang pemerintahan itu suruh jalan-jalan ke handil sana, liat-liat dululah kondisi jalan raya di sana” tuturnya.
Meski begitu, ada juga yang nyeletuk mempertanyakan, apakah mobilnya sedang luluran.
“Luluran kah mobilnya” tulis akun @alfimarvin dalam kolom komentar.
Berita Terkait
-
5 Mobil Bekas 3 Baris Terbaik Rp60 Jutaan: Irit BBM, Harga Stabil Bisa buat Aset
-
5 Mobil Kecil Murah di Bawah 50 Juta, Hemat Pengeluaran Cocok buat Keluarga Baru
-
9 Mobil Keluarga Paling Aman Bawa Bayi, Mulai Rp100 Jutaan, Stroller Muat di Bagasi
-
Tabrak Lari Libatkan Mobil Propam di Medan, Warganet Soroti Penumpang yang Diakui Guru
-
Bocah 16 Tahun Tabrak Pengendara di Medan Pakai Mobil Propam, Keterangan Polisi Janggal
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Tarif Trump 32 Persen Buat Menteri Ekonomi Prabowo Kebakaran Jenggot
-
Berapa Gaji Yunus Nusi? Komisaris Angkasa Pura Rangkap Sekjen PSSI dan Wasekjen KONI
-
Gaji Tembus Rp 150 Juta Per Bulan, Cerita Pemain Liga 1 Pilih Main Tarkam di Luar Klub
-
Erick Thohir Angkat Sekjen PSSI Yunus Nusi Jadi Komisaris Angkasa Pura
-
5 Mobil Kecil Murah di Bawah 50 Juta, Hemat Pengeluaran Cocok buat Keluarga Baru
Terkini
-
5.294 Hektare Tambak Dihidupkan Lagi, PPU Siap Pasok Pangan Laut untuk IKN
-
Ibu Rumah Tangga Jadi Motor Ekonomi: Semangat UMKM di Festival PKK 2025
-
Di Balik Rakernas PKK, Ada Perjuangan Ribuan Kader dari Pelosok Negeri
-
Dari Samarinda ke IKN: Kaltim Jawab Kepercayaan Pusat Lewat Rakernas PKK
-
Dekat IKN, Desa Giri Mukti Tunjukkan Potensi Jadi Sentra Hortikultura Kaltim