SuaraKaltim.id - Polresta Balikpapan mengamankan seorang wanita insial AP berusia 30 tahun. AP ditangkap lantaran melakukan penipuan ataupun penggelapan mencapai Rp 671.760.000.
Kasus tersebut berawal, saat AP menawarkan PO (purchasing order). Yakni, proyek pengadaan air bersih dari PT Astra Infra Port kepada seorang perantara TY.
TY, kemudian mengenalkan tersangka AP kepada AHR yang merupakan korban pada Maret 2021. PO itu pun ditawarkan kepada korban. Atau diajak menjadi rekanan bisnis.
Rupanya korban percaya sehingga kemudian mentransfer uang ke rekening AP untuk proyek pengadaan air bersih itu. Sementara AP mengirim hingga 23 PO kepada korban.
Baca Juga: Ramai Dibicarakan Warganet, Terbongkar Modus Penipuan Berkedok Minta Bantuan Biaya Pengobatan
“Sekitar 23 PO sudah di kirim kepada korban, jadi korban memodali PO tersebut,” ujar Kasat Reskrim Polresta Balikpapan Kompol Rengga Puspo Saputro, dilansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Sabtu (19/2/2022).
Namun ketika ditagih, ternyata yang dibayarkan hanya 11 PO. Sedangkan 9 PO yang nilainya Rp 671.760.00 hanya fiktif yang dibuat-buat oleh AP.
“Jadi AP ini memalsukan PO,” ujarnya.
Korban yang merasa ditipu kemudian melaporkan AP ke Polresta Balikpapan. Setelah dilakukan penyelidikan, Polresta Balikpapan menangkap AP di rumahnya.
Dalam kasus tersebut, 12 lembar screenshoot bukti pengiriman uang ke rekening bank dan PO fiktif yang dibuat tersangka yang kini telah mendekam dalam tahanan.
Baca Juga: Crazy Rich Medan Indra Kenz Minta Maaf dan Akui Binomo Ilegal
Atas kasus tersebut, tersangka dikenakan Pasal 378 KUHP atau 372 KUHP. “Ancaman hukumannya diatas 5 tahun penjara,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Terbukti Korupsi, 2 Eks Kepala Balai Perkeretaapian Divonis 4,5 Tahun Penjara di Proyek Besitang-Langsa
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Kronologi Penipuan Borrower KoinWorks yang Menyebabkan Kerugian Capai Rp 365 Miliar
-
Proyek Strategis Nasional Terminal LPG Bima Selesai, Perkuat Distribusi LPG untuk Masyarakat NTB
-
Dana Pinjol KoinWorks Rp365 Miliar Dibawa Kabur Borrower, Investor Resah
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS