SuaraKaltim.id - Sejumlah ibu-ibu mendatangi kantor DPRD Kota Balikpapan, Jumat (11/3/2022). Mereka mengeluhkan kesulitan mencari minyak goreng di Kota Minyak.
Bahkan bukan hanya kelangkaan minyak goreng yang mereka keluhkan, mereka juga mengeluhkan gas elpiji. Khusus minyak goreng mereka mengaku merasa heran, karena pemerintah menyebut stoknya aman namun yang terjadi kelangkaan.
“Kami hanya menyampaikan kelangkaan minyak goreng. sama gas. Yang dikeluhkan bukan hanya minyak goreng sih, kenapa kelangkaannya bisa seperti ini,” ujar Herawati, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, usai bertemu anggota DPRD Balikpapan, di hari yang sama.
Kekhawatiran emak-emak tersebut, karena sudah menjelang Ramadan. Mereka menginginkan, agar stok minyak goreng tetap tersedia. Lalu harga-harga komoditas lain bisa kembali normal
“Gak ada yang lain tuntutan itu cuma itu. Apalagi satu sudah mau dekat puasa,” ucapnya.
Mereka juga meminta agar harga tetap stabil mengikuti harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan Pemerintah. Karena penuturannya, ada yang sampai Rp 52 ribu per dua liter/
“Kita sebetulnya stabil harga saja. Kemarin ada laporan kita, 2 liter itu Rp 52 ribu,” jelasnya.
Kata wanita berkerudung itu pula, bukan hanya susah dicari, tapi minyak goreng yang langka juga menyebabkan mereka harus antre.
“Sekarang susah, susah pun kita harus ngantri,” ujarnya.
Baca Juga: Kocak, Emak-Emak Paduan Suara Nyanyi Lagu Elvy Sukaesih, sambil Bawa Minyak Goreng
Dia menambahkan., terkadang ada daerah sekitar rumah yang menjual tapi ketika mengantre panjang, tetap saja ada yang tidak kebagian.
“Untuk saya pribadi, kalau kebutuhan itu sebulan 5 liter,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap