SuaraKaltim.id - DPRD Kota Balikpapan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah distributor minyak goreng pada Senin (14/3/2022) di Kota Minyak. Ada dua distribuor yang didatangi para wakil rakyat itu.
Yakni, distributor PT Anugrah Cahaya di Karinau yang selama ini mendistribusikan minyak goreng sunco dan PT Has distributor Madina. Anggota DPRD Kota Balikpapan Alwi Al Qadri mengatakan, dari sidak tersebut menemukan sejumlah fakta yang harus ditelusuri lebih lanjut untuk memastikkanya.
“Yang pertama di Anugrah Cahaya, biasanya mereka mendapatkan minyak goteng (merek) Sunco itu empat kontainer satu bulan, sekarang itu hanya dapat satu kontainer dikirim juga bertahap,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Senin (14/3/2022).
Sementara permintaan menjadi tinggi, setelah adanya kelangkaan minyak goreng. Biasanya hanya 10 toko yang memesan minyak goreng. Kini semua toko memesan minyak goreng,
“Inilah juga salah satu kendala, sehingga mereka (distributor) pun bingung. Dulunya contoh permintaan itu cuma 10 toko sekarang ini hampir semua toko minta ke mereka,” ucapnya.
Pihaknya pun akan berkomunikasi dengan produsen di Surabaya. Tujuannya, untuk mempertanyakan alasan dari biasanya mengirim hingga empat kontainer kini hanya satu kontainer.
“Nah inilah mereka yang agak pusingkan. Kami nanti berkomunikasi dengan pihak surabaya, tadi produsennya dari surabaya,” tambahnya.
“Kenapa kok biasanya empat kontaneiner lancar, kok sekarang satu kontainer. Nanti coba akan kita telusuri.”
Penelusuran akan dilakukan DPRD Kota Balikpapan untuk memastikan yang disampaikan distribuor PT Anugrah Cahaya benar. Karena hanya informasi sepihak yang diterima.
“Kami minta alasan-alasannya (mengirim hanya satu kontainer), jangan sampai ini mengelabui kita, kita belum tahu betul tidaknya mereka Cuma satu kontainer kita juga gak tahu. Karena kita juga tidak tiap hari melihat di gudangnya. Sehingga kita perlu memastikan kebenarannya,” pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Sidak Pabrik Minyak Goreng, Klaim Stok Masih Melimpah; Mendag M Lutfi: Masyarakat Bisa Beli Sesuai Kebutuhan
-
Klaim Pabrik Minyak Goreng Beroperasi Nonstop, Menteri Perdagangan: Produksi Melimpah!
-
Minyak Goreng Langka, Hana Sempat Tak Jual Gorengan Selama Beberapa Hari Untungnya Pemkot Pontianak Gelar Operasi Pasar
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026
-
6 Mobil Kecil Bekas Stylish untuk Wanita, Pilihan Aman yang Mudah Dikendarai
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga