SuaraKaltim.id - Hingga lebaran pertama volume sampah di Kota Balikpapan diperkirakan meningkat hingga dua kali lipat seperti tahun-tahun sebelumnya. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Balikpapan menyiapkan 80 armada dengan 250 personil petugas pengangkut sampah untuk Kota Balikpapan.
Kepala DLH Kota Balikpapan Sudirman Djayaleksana mengatakan, biasanya tiga hari sebelum lebaran hingga hari pertama lebaran terjadi peningkatan sampah yang bisa dua kali lipat banyaknya dibandingkan hari-hari biasa.
“Nanti mau kurang tiga hari lebaran naik lagi sampah itu sampai 600-700 ton lebaran pertama. Jadi bisa dua kali lipat,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Jumat (25/3/2022).
Sementara saat sebelum ramadan dan sepekan ramadan juga terjadi peningkatan volume sampah hingga 1,5 lipat dari hari biasa. Ia menyebut sekitar 400 sampai 500 ton jumlahnya.
Baca Juga: Permintaan Minyak Goreng Curah di Pasar Sepinggan Balikpapan Capai 32 Ton
Ia berharap, tak ada kerusakaan kendaraan angkutan sampah. Sehingga jelang ramadan semua kendaraan akan dicek. Termasuk juga kesehatan petugas terjaga.
“Yang kita khawatirkan kendaraan ini jangan sampai rusak. Jadi jelang ramadan ini kita antisipasi, kita cek semua kendaraan harus dalam kondisi layak jalan, jangan sampai rusak,” katanya.
Lebih lanjut ia menuturkan, para petugas pengangkut sampah mulai bekerja pukul 22.00 Wita hingga pukul 05.30 Wita.
“Mereka kerja mulai jam 10 malam itu rit pertama masuk TPA jam 1 malam,” tandasnya.
Baca Juga: Pertamina Klaim Solar Subsidi di Balikpapan Over Kuota 23 Persen, Kok Sopir Truk Demo?
Berita Terkait
-
Warga Bisa Cek Udara Jakarta, Pemprov Sediakan Data Real-Time dari 31 Stasiun Pemantau
-
Pemprov DKI Berlakukan Retribusi Sampah 2025, Rumah Tangga Ini Dikecualikan
-
Dear Warga Jakarta: Awal 2025 Pemprov Bakal Terapkan Retribusi Sampah, Segini Biayanya!
-
Dilarang Buang Sampah Sembarang! 1.400 Petugas Kebersihan Disebar di Jakarta Selama Pelantikan Prabowo-Gibran
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya