SuaraKaltim.id - Perang terhadap narkoba memang masih berlanjut hingga saat ini, satu per satu pemain barang haram tersebut, diamankan oleh Korps Bhayangkara. Termasuk Nina Ashary (48).
Wanita asal Balikpapan tersebut, dibekuk Satrekoba Polresta Samarinda di Jalan Perjuangan, Kelurahan Mugirejo, Kecamatan Sungai Pinang pada Kamis (19/5/2022) lalu.
Awalnya, polisi menerima informasi bahwa di kawasan tersebut kerap kali dijadikan lokasi transaksi narkoba. Saat petugas melakukan observasi dan penyelidikan di sekitar lokasi yang dimaksud, Nina kemudian datang mengendarai sepeda motor Honda Scoopy dengan nomor polisi (Nopol) KT 2737 BCQ warna hitam.
Dia berhenti di pinggir jalan untuk memgambil sesuatu. Saat hendak diamankan, Nina bergegas membuang bungkusan yang sebelumnya dia ambil ke tanah.
"Barang yang ditangan itu dibuang ke tanah. Saat dibuka ternyata isinya sabu-sabu seberat 6,45 gram bruto disimpan dalam kemasan kopi sachet," ungkap Kasat Reskoba Polresta Samarinda, Kompol Rido Doly Kristian melalui Kanit Sidik, Iptu Purwanto saat dikonfirmasi, menyadur dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Selasa (24/5/2022).
Kepada polisi, dia mengaku bahwa dirinya hanya diperintahkan oleh seseorang berinisial BB untuk mengambil kristal mematikan itu.
"Masih kami kembangkan siapa BB ini, apakah mereka ini jaringan atau bukan," jelas Iptu Purwanto.
Dia juga mengaku jika aksi nekatnya tersebut, baru pertama kali dia lakukan. Serta ada dugaan pemberian upah ketika barang itu berhasil diantarkan.
"Ya biasa, namanya pelaku begitu, ngakunya baru sekali dan dia hanya diperintah, setelah itu diberikan upah kalau barang sudah sampai tujuan," sebutnya.
Baca Juga: Bekuk 2 Bandar Narkoba di Jakbar, Polisi Amankan 3 Kg Sabu dan 11 Ribu Pil Ekstasi
Saat ini pihak kepolisian masih melakukan pengembangan terkait dengan asal usul barang haram tersebut serta mencari tahu keberadaan BB.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
4 Cushion Terbaik Mengandung Pelembap dan SPF, Kulit Tampak Lebih Flawless
-
Livin' Fest 2025 di Balikpapan: Bank Mandiri Perkuat Ekosistem UMKM dan Industri Kreatif Kalimantan
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan