SuaraKaltim.id - Pengendara motor yang menjadi korban kecelakaan pada Kamis (26/5/2022) kemarin dikabarkan meninggal dunia.
Kabar itu dibenarkan oleh Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna saat dikonfirmasi, Jumat (27/5/2022).
Jenazah korban sudah diserahkan ke pihak keluarga. Sebelumnya jenazah sempat dibawa ke RSUD Taman Husada Bontang.
"Iya informasi nya meninggal karena luka berat," ungkap AKP Edy Haruna.
Baca Juga: PGI Usulkan Mendiang Buya Syafii Maarif Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
Sebelumnya, kecelakaan terjadi antara motor dan truk bermuatan di Jalan Poros Kilo 24 Bontang - Samarinda. Di mana saat terjadi kecelakaan pengendara motor tidak mengetahui truk yang berada didepannya sedang mundur.
Kronologis kecelakaan bermula ketika truk bermuatan ingin berhenti disalah satu warung makan.
Namun, karena terlewat akhirnya truk memutuskan untuk mundur. Kemudian dari arah yang sama juga ada pengendara motor yang tidak melihat kalau ada truk yang sedang mundur.
"korban merupakan warga Santan Ulu yang rumah nya tidak jauh dari situ," kata AKP Edy Haruna melansir KlikKaltim-jaringan suara.com-.
Akibatnya, pengendara motor mengalami luka berat di bagian kaki dan harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daetah (RSUD) Taman Husada Bontang untuk mendapat perawatan medis.
Baca Juga: Pemotor Luka Serius Setelah Tabrak Ambulans Pengangkut Pasien Kritis di Ngawi, Begini Kondisinya
Polisi kemudian mengamankan supir truk di Mako Polres Bontang untuk dimintai keterangan.
Hingga saat ini, Tim Satlantas Polres Bontang masih menahan supir dan kendaraannya yang menjadi penyebab kecelakaan dan mengakibatkan korban meninggal dunia untuk proses penyelidikan lebih lanjut.
"Iya supir masih diamankan untuk proses penyelidikan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pilkada Ciamis Berduka, Calon Wabup Yana D Putra Tutup Usia
-
Pesawat Kargo DHL Tabrak Rumah di Vilnius, Satu Pilot Tewas
-
Bikin Game BUSSID Makin Seru, Download Mod Truck Muatan Berat di Sini!
-
Pemulangan 7 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Sarawak Terkendala Biaya
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS