SuaraKaltim.id - Elpi Nazmuzaman, adik kandung M Ridwan Kamil mengabarkan bahwa kondisi Gubernur Jawa Barat itu berserta istrinya dalam kondisi baik-baik saja dan tabah.
"Beliau (Ridwan Kamil) kondisinya sekarang terpantau sehat, tabah, sabar menjalani ujian ini," ungkap Elpi Nazmuzamam dalam jumpa pers di Gedung Negara Pakuan Kota Bandung, Sabtu.
Saat ini, Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil dan keluarga masih berada di Swiss sehubungan dengan pencarian putra sulungnya yakni Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang hilang terseret arus Sungai Aaree, Bern, Swiss pada Kamis(26/5).
Dalam kesempatan tersebut, Elpi yang mewakili pihak keluarga, juga menuturkan Ridwan Kamil minta maaf karena belum bisa secara langsung menyampaikan kondisi atau kabar terkini terkait musibah yang sedang dihadapinya saat ini.
"Beliau (Ridwan Kamil) juga menyampaikan mohon maaf belum bisa menyapa langsung teman-teman di sini, mohon doanya juga," ungkap dia.
Saat berhadapan dengan puluhan awak media di rumah dinas Gubernur Jawa Barat atau Gedung Negara Pakuan Kota Bandung, Elpi tak kuasa menahan air mata.
Mengetahui hal tersebut, Kepala Bagian Materi dan Komunikasi Pimpinan Biro Administrasi Pimpinam Pemprov Jawa Barat Akhmad Taufiqurrachman yang berada di samping Elpi berusaha menenangkan adik Ridwan Kamil tersebut. Antara
Berita Terkait
-
Tak Ada yang Tak Mungkin, Hengky Kurniawan Doakan Emil Putra Ridwan Kamil Segera Ditemukan dalam Keadaan Baik
-
Tak ada Batasan Waktu Maksimal, Pencarian Anak Ridwan Kamil yang Hilang Terus Dilakukan
-
Dubes RI Sebut Tak Ada Batas Waktu Pencarian Eril Anak Gubernur Jabar Ridwan Kamil
-
Hilang Terseret Arus Sejak Kamis, Bocah 9 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Pantai Swiss
-
Keluarga Ridwan Kamil: Eril Bisa Berenang, Punya Sertifikat Diving-Kemampuan Ukur Arus
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
8 Mobil Kecil Bekas Non-Toyota Mudah Dikendarai, Efisien dan Stylish buat Wanita
-
Pemprov Kaltim Serahkan Bantuan Rp1,5 Miliar untuk Masyarakat Aceh
-
4 Motor Matic Premium untuk Petualang: Fitur Canggih, Terbaik di Segala Medan
-
5 Mobil Bekas Murah 8 Seater ke Atas, Bandel buat Perjalanan Lintas Provinsi
-
3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan