SuaraKaltim.id - Unggahan kekasih Emmeril Kahn Mumtadz kini jadi sorotan. Pacar dari anak sulung Gubernur Jawa Barat (Jabar) itu mengunggah sebuah video berdurasi beberapa detik.
Nabila Ishma, nama dari kekasih Eril, panggilan akrab Emmeril Kahn Mumatdz. Untuk diketahui, belum ada kabar soal ditemukannya tubuh Eril hingga kini. Eril sendiri dikabarkan menghilang terbawa arus Sungai Aare, di Bern, Swiss, sejak Jumat (27/5/2022) kemarin.
Soal video yang diunggah kekasih Eril, video itu diunggah pada 3 januari lalu. Dalam video tersebut terdapat percakapan bercanda antara Eril dan kekasihnya.
Kala itu Eril memberi pilihan untuk belanja bersama dan saling memilihkan baju. Berikut percakapan keduanya.
Baca Juga: Apa Itu Yellow Notice? Dikirim Polri ke Interpol untuk Pencarian Anak Ridwan Kamil
"Gimana kalau kita beli baju terus kamu pilihin aku, aku pilihin kamu, terus harus langsung dipake wkwk," kata Eril dalam percakapan, dikutip Minggu (29/5/2022).
"Bolehhhhhhh. Ayooooo. Tapi nggak boleh nolakkk," ujar Nabila menjawab.
"Benerr. Wkwkwk. Iyaaa nggak ditolak," balas Eril lagi.
Video tersebut dilanjutkan dengan momen keseruan Eril dan Nabila memilih pakaian.
"Cuplikan belanja bareng awal tahun milihin baju buat masing-masing," tulis Nabila di keterangan video.
Baca Juga: Pencarian Emmeril Khan Mumtadz Belum Membuahkan Hasil, Hari Ini Petugas Fokus di Pintu Air
Tanggapan warganet
Unggahan tersebut lantas menuai sorotan warganet. Banyak yang menduga Nabila saat ini pasti dalam kondisi berduka. Mereka pun mendoakan yang terbaik.
"Pasti kangen," kata @methaoctavianaa berkomentar.
"Mudah-mudahan a Eril selamat sehat walafiat dilindungi Alloh SWT," @aikurnia711 membalas.
"@emmerilkahn Ril, ayo fight Ril... Ayo berjuang dan bertahan sampai ditemukan dengan selamat ya Ril," @ilma_mh menimpali.
KBRI Bern terus berkordinasi dengan kepolisian Swiss, emergency line Swiss, serta sejumlah rumah sakit terdekat kota Bern sejak menerima laporan hilangnya Eril pada Kamis 26 Mei 2022.
Meski belum ditemukan hingga kini, pencarian Eril diwaranai isu simpang siur di Indonesia. Baru-baru ini sempat viral kabar Eril ditemukan dalam kondisi selamat yang ternyata hanya hoaks alias kabar palsu.
Berita Terkait
-
Disebut Raih Popularitas dari Kematian Putranya, Rano Karno Bela RK: Jangan Lempar Fitnah dan Tuduhan Keji
-
Singgung Kematian Eril untuk Cari Simpati, Ridwan Kamil ke Denis Malhotra: Fitnah Tak Bisa Kami Terima
-
Nabila Ishma Ternyata Idap Disleksia, Akui Sering Kesulitan Membaca
-
2 Tahun Kepergian Emmeril Kahn Mumtadz, Teryata Mantan Pacar Sempat Alami Depresi
-
Diduga Sudah Move On, Nabila Ishma Posting Foto dengan Cowok di Hari Ultah Eril
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim