SuaraKaltim.id - Kedua orangtua Emmeril Kahn Mumtadz ditemui Kepala Protokol Kementerian Luar Negeri (Kemenlugri) Swiss, Duta Besar Beatrice Schaer. Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil dan Atalia masih berada di Bern untuk mencari Eril, panggilan Emmeril Kahn Mumatdz yang masih dinyatakan hilang usai hanyut di Sungai Aare.
Pertemuan Ridwan Kamil-Atalia bersama Beatrice Schaer dilakukan pada Rabu (1/6/2022) kemarin. Ridwan Kamil serta istrinya sendiri didampingi Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman Hadad.
Dilansir dari laman Kementerian Luar Negeri, dari laporan KBRI Bern, Duta Besar Schaer memberikan dukungan penuh dalam pencarian Eril.
"Duta Besar Schaer kembali menekankan dukungan penuh Pemerintah Swiss atas upaya pencarian saudara Eril dan menjadikan pencarian ini sebagai prioritas utama," tulis keterangan tertulis KBRI dari laman kemlu.go.id yang dikutip, Kamis (2/6/2022).
Baca Juga: Komunitas di Sungai Aare Ikut Diperbantukan Cari Anak Ridwan Kamil
Duta Besar Schaer juga memastikan bahwa Kementerian Luar Negeri Swiss telah berkomunikasi erat dengan pihak Kepolisian Kota Bern. Untuk memantau perkembangan pencarian Eril.
Pencarian Eril di Sungai Aare pada Rabu (1/6/2022) difokuskan dengan menggunakan metode patroli darat, perahu hingga drone. Adapun fokus pencarian di area Marzili hingga Pintu Air Engehalde.
"Pencarian Saudara Emmeril Kahn Mumtadz, atau Eril, di Sungai Aare, Kota Bern (Rabu 1 Juni 2022) terus diintensifkan dengan metode patroli darat, perahu, dan drone. Fokus pencarian hari ini adalah di area Marzili hingga pintu air Engehalde. Selain itu, patroli juga tetap dilakukan mulai area Schwellenmaetelli hingga Wohlensee," tulis keterangan KBRI Bern.
Lebih lanjut, KBRI Bern juga melaporkan bahwa Ridwan Kamil dan Atalia masih memeriksa langsung beberapa titik-titik potensial di sepanjang bantaran sungai Aare.
"Rute yang ditempuh oleh orang tua Sdr. Eril termasuk rute darat dan sebagian wilayah sungai yang aman dijelajahi manusia," tulis laporan KBRI Bern.
Baca Juga: Hujan dan Badai akan Terjadi di Bern, Tim Putuskan Tetap Lanjutkan Pencarian Eril
Untuk diketahui, KBRI Bern mendapatkan kabar hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada hari Kamis (26/5/2022) pukul 11.24.
Berita Terkait
-
Hotman Paris Ajari Ridwan Kamil Strategi untuk Penjarakan Lisa Mariana, Manfaatkan Video Syur
-
Beda Cara Atalia Praratya dan Lisa Mariana Dapatkan Tubuh Ideal: Olahraga vs Operasi Bariatrik
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
-
Suami Dukung Penuh Aksi Lisa Mariana Serang Ridwan Kamil, Dicibir Ikut Cari Untung
-
Beda Kritik Lita Gading dan Bunda Romi untuk Lisa Mariana, Bentuk Badan Diungkit
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
Terkini
-
Cuma Klik Link, Bisa Dapat Saldo Ratusan Ribu! Cek DANA Kaget Hari Ini
-
Kisruh Motor Brebet: Apa Solusinya? Bengkel Gratis, SPBU Swasta, atau Audit BBM?
-
Di Balik Tragedi Muara Kate: Jejak Hauling, Pembunuhan, dan Suara yang Tak Didengar
-
Menjawab Tantangan IKN, Pemkab PPU Bangun Instalasi Air Bersih 2.000 Liter per Detik
-
Diskominfo Kaltim Gelar Coaching EPSS 2025, Siapkan Perangkat Daerah Hadapi Evaluasi Statistik