SuaraKaltim.id - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil bersama sang Istri Atalia Praratya memutuskan untuk pulang kembali ke Indonesia. Pesan haru seolah berpamitan juga dibuat Atalia dalam unggahan Instagramnya.
Terbaru, video Ridwan Kamil sedang adzan viral di media sosial (Medsos) Instagram. Terlihat Ridwan Kamil menghadap ke Sungai Aare, tempat Emmeril Kahn Mumtadz terseret arus dan menghilang hingga kini.
Tangan kanan berada di telinga kanan, tertekuk, itulah gestur Ridwan Kamil saat mengumandangkan adzan untuk anaknya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
Dalam video tersebut, terdapat keterangan yang mempertegas bahwa benar Ridwan Kamil melantunkan adzan untuk Eril.
Baca Juga: Hari Ini Pencarian Tubuh Eril Dilanjutkan Setelah Ridwan Kamil dan Atalia Balik ke Indonesia
"Lantunan Adzan seorang ayah, semoga sampai, didengar oleh sang anak seperti saat dulu ketika dilahirkan," tulis si pembuat video, dikutip Jumat (3/6/2022).
Admin dari akun @video_medsos juga memberikan keterangan. Dalam keterangan tertulis yang diberikan admin, hal senada juga disampaikan
"kang Emil lantunkan adzan di tepi sungai aare, Ben, Swiss untuk sang anaknya yang belum ditemukan ," tulisnya.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan tersebut lantas ramai memberikan komentar. Banyak dari mereka yang merasa prihatin dan turut larut dalam kesedihan.
Baca Juga: Momen Ridwan Kamil Kumandangkan Azan di Tepi Sungai Aare, Sempat Turun ke Air Cari Sang Anak
"Sedih banget...," ucapnya.
"Nangis gw," ujarnya.
"Yaa .Allah...segera ketemu anaknya...#ikutmewek ," timpalnya.
"Insya Allah syahid," lugasnya.
"Masya allah pak," sambungnya.
"Udah 6 hari smoga ada keajaiban anknya selamat.. Aamiin," tuturnya.
"Semoga segera di munculkan keberadaanya ya allah, dan dimudahkan dalam pencariannya aamiin ," lanjutnya.
"Ya.. Allah semoga cepat di temukan walau dalam keadaan apapun kasihan orang tua aamiinnn ," harapnya.
"Keadaan sungai nya aja deras sekali, kok bisa pada berani berenang disana," tandasnya.
Hingga berita ini selesai ditulis, unggahan tersebut sudah disukai sebanyak 2,602 kali oleh warganet.
Berita Terkait
-
Demi Menangkan RK-Suswono di Kandang Banteng, Golkar Klaim Bakal Kerahkan Ormas hingga Ulama
-
Elektabilitas RK-Suswono Melempem di Survei SMRC, Golkar Tetap Pede RIDO Menang Satu Putaran
-
RK Blusukan ke Jakarta Utara, Warga Curhat Kurang Bantuan untuk Nelayan Hingga Air Bersih
-
Gelar Konsolidasi Internal, Golkar DKI Targetkan RK-Suswono Raup Banyak Suara di Kandang Banteng
-
Survei Pilkada DKI Versi SMRC: Pram-Rano 46 Persen, RK-Suswono 39,1 Persen, Dharma-Kun 5,1 Persen
Tag
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Bersama Akademisi dan Media, Bawaslu Kaltim Edukasi Publik soal Praktik Curang di Pilkada
-
Basri Rase Bantah Arahan Politik ke ASN, Sebut Pertemuan Hanya Obrolan Santai dengan Komunitas Motor
-
Pemprov Kaltim Optimalkan Data Presisi untuk Perencanaan yang Tepat dan Efisien Demi IKN
-
Foto Pejabat Bontang dan Kandidat Pilkada Basri Rase di Kafe Cemangi Tuai Sorotan
-
Akademisi UMKT: Masyarakat Harus Bersikap Aktif untuk Cegah Politisasi dan Politik Uang