SuaraKaltim.id - Untuk lebih mendekatkan diri kepada sang pencipta dalam kehidupan sehari-hari pada saat bekerja. Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan mengajak agar semua pegawai OPD yang muslim bisa membiasakan membaca Al-Qur'an sebelum bekerja.
Hal tersebut disampaikan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud saat membuka Rapat Kerja (Raker) Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Balikpapan, di aula Rumjab Walikota, Kamis (16/6/2022).
“Kita budayakan membaca Al-Qur'an bagi setiap pegawai muslim, bahkan sudah ada OPD yang melakukannya, dengan membaca Al-Qur'an sebelum masuk jam kerja mulai pukul 07.30 Wita sampai 08.00 Wita dan ini bisa menjadi contoh buat yang lainnya,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (16/6/2022).
Ia yang juga Ketua LPTQ Kota Balikpapan berharap momentum raker ini bisa mewujudkan Kota Balikpapan sebagai Kota yang nyaman dihuni, sejahtera, dan modern dalam bingkai mahdinatul iman. Termasuk berpedoman pada alquran.
Baca Juga: Ancam Akan Sebar Data Nasabah, Lima Pegawai Pinjol Ditangkap Polisi
“Mudah-mudahan dalam raker LPTQ ini bisa menghasilkan sesuatu program-program yang baik,” akunya.
Terlebih, tahun depan Kota Balikpapan ditunjuk sebagai tuan rumah MTQ ke-44 tingkat Provinsi Kaltim. Sehingha Pemkot berharap dan menaruh pekerjaan rumah kepada para pengurus LPTQ.
Ia menuturkan alasannya, karena pada saat MTQ ke-43 di Samarinda beberapa waktu lalu, Kota Balikpapan masih berada di urutan kelima.
“Saya mohon kepada semua pihak kalau bisa kita sebagai tuan rumah MTQ ke-44 harus bisa menjadi juara umumnya,” harapnya.
“Kalau masalah anggaran kurang nanti diupayakan bisa dialokasikan di APBD perubahan 2022 atau di APBD Murni 2023,” pungkasnya.
Baca Juga: Penjual Hewan Kurban di Balipapan Harus Punya Surat Izin dari Pemkot, uUntuk Apa?
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Belum Tentu Stefano Lilipaly, Menebak Pengganti Ragnar Oratmangoen di Timnas Indonesia
-
Bikin Tidur Tak Nyenyak, Sri Mulyani Sebut Ekonomi Makin Suram
-
Rotasi Besar-besaran di Kemenkeu Libatkan Petinggi TNI Hingga Orang Istana, Sri Mulyani Bungkam
-
APBN Berbalik Arah Usai Berdarah-darah Selama 3 Bulan, Kini Surplus Rp 4,3 Triliun
-
5 HP POCO Murah Terbaik 2025: Spek Dewa, Kualitas Kamera Jangan Tanya
Terkini
-
Arahan Presiden: Hunian di IKN Tak Boleh Hanya untuk Elit
-
Dua Hari Antre BBM, Sopir Angkot di Balikpapan: Kalau Begini, Kami Kena Imbas Juga
-
Mau 720 Diamond FF Gratis? Intip Trik DANA Kaget Ini!
-
Berburu Saldo DANA Kaget? Kamu Berpeluang Dapat 1.245.000, Ini Cara Aman dan Efektif Klaimnya
-
Selamat! Link DANA Kaget Hari Ini Mampir ke Dompet Digitalmu