SuaraKaltim.id - Meski saat ini kasus Covid-19 di Kota Balikpapan trennya menurun, Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan tetap mengingatkan warga untuk selalu menjaga protokol kesehatan (Prokes) dan mengikuti vaksinasi.
Kepala DKK Balikpapan, Andi Sri Juliarty mengatakan, saat ini kondisi pandemi Covid-19 di Kota Balikpapan mengalami pelandaian kasus. Lalu, berdasarkan Instruksi Mendagri, Balikpapan masih berada di PPKM level 1.
“Tentunya ini semua didapatkan dari hasil kerja keras dan kerja sama seluruh pihak lintas sektor di dalam pencegahan dan pengedalian Covid-19 di Kota Balikpapan,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu (22/6/2022).
Namun demikian menyikapi rilis dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) bahwa saat ini telah ditemukan virus omicron varian baru. Yaitu BA.4 dan BA.5, maka sebagai kota yang tingkat mobilitasnya tinggi dengan pintu gerbangnya Kaltim, dia meminta warga Balikpapan tetap wajib waspada dan menerapkan prokes.
Baca Juga: DKK Balikpapan Lakukan Tes PCR Kepada Calon Jemaah Haji Asal Kota Minyak
Terutama pemakaian masker. Menjaga jarak dan tetap melakukan upaya menjaga kebersihan dan melaksanakan PHBS.
“Terkhusus kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki pekerja yang berasal dari luar Balikpapan, kami harapkan untuk tetap dilakukan pemeriksaan screnning secara ketat sebelum pekerja masuk ke lokasi kerja,” kata Dio, sapaannya.
“Begitu juga bagi masyarakat yang saat ini sedang dalam masa libur, kami memohon agar tetap melakukan prokes sepanjang perjalanan liburan,” tambahnya.
Selain itu, dia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19 baik dosis satu, dua, maupun booster agar segera melengkapi vaksinasi pada sentra-sentra vaksinasi yang tetap buka.
“Bisa mendapatkan vaksinasi antara lain di Puskesmas dan seluruh sentra vaksinasi dari fasilitas kesehatan TNI Polri dan Kantor Kesehatan Pelabuhan,” pungkasnya.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Naik, Ridwan Kamil Minta Warga Tak Panik tapi Waspada
Berita Terkait
-
3 Masker Wajah Lokal yang Mengandung Green Tea, Ampuh Redakan Kemerahan
-
3 Produk Sheet Mask Best Seller di Olive Young Korea, Ada yang Pakai Juga?
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
-
3 Masker Wajah Mengandung Buah Strawberry, Ampuh Mencerahkan Kulit Kusam
-
Mimpi Manis Bekerja di Proyek Strategis Nasional Yang Berujung Nestapa
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Dinasti Politik Warnai Pilgub Kaltim, DEEP Imbau Masyarakat untuk Bijak Memilih
-
Kemendagri Dorong Kerja Sama Pentahelix untuk Sukseskan Pembangunan IKN di Kaltim
-
Isran Noor dan Hadi Mulyadi Mendominasi Elektabilitas Pilkada Kaltim, Menang Jauh dari Rival
-
Museum Mulawarman Kaltim Masuk Nominasi dan Raih Penghargaan Museum Lestari