SuaraKaltim.id - Satpol-PP Bontang kembali mengamankan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) yang sempat kabur beberapa waktu lalu.
Kepala Satpol-PP Bontang Ahmad Yani mengatakan, pengamanan dilakukan di depan rumah warga yang berada di Jalan Pangeran Suryanata (ex Sendawar) saat ODGJ asik tidur.
Setelah itu, ODGJ tersebut langsung diserahkan ke RSUD Taman Husada Bontang untuk disuntikkan obat penenang.
Kemudian, sudah diterima sama tim penanganan tingkat Kota Bontang dan selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) di Kota Samarinda.
"Iya setelah menerima aduan masyarakat kita langsung amankan dan di bawa ke RSUD Taman Husada," ucapnya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (12/7/2022).
Dikonfirmasi terpisah Kabid Rehabilitasi Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dissos-PM) Marwati mengatakan, saat ini ODGJ yang sering membuat gaduh masyarakat itu sudah dirujuk ke Samarinda.
Setelah dirujuk harapannya tidak lagi kabur dan berkeliaran di Bontang. Kemudian, ODGJ bisa mendapatkan perawatan yang layak.
Intan yang merupakan ODGJ dibawa menggunakan Ambulan dari RSUD dan didampingi, satu security, perawat, dan supir.
"Kita belajar dari kasus kabur kemarin. Jadi setelah tim bergerak cepat langsung di bawa ke Samarinda. Sudah diintai juga dan gerak cepat tim penanganan ODGJ," pungkasnya.
Baca Juga: Viral 5 Video Sapi Kurban Kabur, Obrak-abrik Pesta Pernikahan Sampai Masuk Pasar di Gunungkidul
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi
-
3 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Kering dan Hitam, Terbaik Dipakai Harian
-
3 Mobil Kecil Toyota Paling Populer, Dikenal Irit dan Bandel Dipakai Harian