SuaraKaltim.id - Seorang bapak-bapak merasa kesal lantaran barang yang ia pesan tak sesuai dengan keinginannya. Kemarahannya itu ia curahkan kepada kurir yang mengantar paketnya.
Videonya marah-marah pun viral di media sosial (Medsos) Instagram. Akun @kabarnegri mengunggah video berdurasi beberapa detik yang memperlihatkan bapak-bapak tersebut marah-marah ke kurir.
Dari keterangan tulis yang diberikan admin, kurir yang dimarahi itu merupakan karyawan dari perusahaan Si Cepat Express. Di situ juga, admin menjelaskan bahwa bapak itu benar memarahi kurir tersebut karena barang ia pesan tak sesuai.
"Pihak kurir sudah menjelaskan kalau tugasnya hanya mengantarkan paket tersebut. Paket sudah terlanjur dibuka tapi bapaknya tidak mau membayar, malah si kurir didorong dan dimaki-maki saat mencoba menjelaskannya," jelasnya, dikutip Kamis (28/7/2022).
Admin tersebut juga memberikan penjelasan soal lokasi video itu diambil. Yakni berada di Tanjung Burung V, Kecamatan Ilir Barat II, Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel).
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat video itu lantas ramai memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang menyebut bahwa bapak-bapak tersebut tak cocok untuk belanja online.
"COD , Cash or duel?," tanyanya.
"Indonesia ga cocok cod," sahutnya.
Baca Juga: Viral Video WNA Kencing di Jalan, Imigrasi dan Polda Bali Buru Pelaku
"Model bapack2 minta dibikinin FB buat nyari temen reuni gak taunya udah pada beda alam," ucapnya.
"#STOPCOD ," celetuknya.
"SDM nya rendah, komplain aja semua ada mekanisme nya ," jelasnya.
"BPK GK cocok blnja online," timpalnya.
"Sebaiknya COD direview lagi lah..Kedua belah pihak mesti fair..kasian kurir kalau begini terus kejadiannya," tuturnya.
"Dan terjadi lagi ," tulisnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Terbaru di Hari Minggu, Saldonya Bernilai Rp499 Ribu
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser
-
Dugaan Kriminalisasi Aktivis Lingkungan di Kaltim: MT Ditahan 100 Hari Tanpa Bukti Baru
-
Kutim Terjebak Warisan Lubang Tambang? Bupati ke KPC: Harusnya Jadi Sumber Penghidupan